Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Persatuan Bola Tangan Indonesia (PBTI) Zulfydar Zaidar Mochtar mengapresiasi Timnas Bola Tangan yang meraih empat medali di ajang South East Asia Handball Federation (SEAHF) 2025 yang berlangsung di Thailand mulai 4 hingga 12 Februari.
Zulfydar puas dengan performa tim bola tangan indoor dan tim bola tangan pantai yang mampu membawa pulang medali meski melakukan pelatihan nasional (pelatnas) dalam waktu yang mepet.
"Meski latihan di Pelatnas waktunya cukup sempit, namun kami bangga tim pantai dan indoor putra - putri menunjukkan prestasi terbaiknya membawa pulang medali perunggu ke Tanah Air, " tegas Ketua Umum PB ABTI, Zulfydar Zaidar Mochtar kepada ANTARA, Kamis.
Timnas bola tangan Indonesia total mengamankan empat medali perunggu usai meraihnya di nomor indoor putra/putri dan nomor pantai putra/putri.
Hasil ini membanggakan pasalnya Indonesia tidak pernah absen membawa pulang medali ketika mengikuti ajang internasional, seperti di Kejuaraan bola tangan pantai Asia 2023 yang meraih medali perunggu lewat nomor putri.
Berikut hasil dari SEAHF 2025:
Bola tangan pantai putra: 1. Filipina, 2. Vietnam, 3. Indonesia dan Thailand
Bola tangan pantai putri: 1. Vietnam, 2. Thailand, 3. Indonesia dan Thailand
Bola tangan indoor putra: 1. Vietnam, 2. Thailand, 3. Indonesia dan Singapura
Bola tangan indoor putri: 1. Vietnam, 2. Thailand, 3. Indonesia dan Singapura
Baca juga: Tasya/Dwiki langkah awal di pentas "ice dance" dunia
Baca juga: Hasil para-panahan di Thailand modal awal ke Paralimpiade