Depok (ANTARA News Megapolitan) - Pemerintah Kota (Pemkot) Depok, Provinsi Jawa Barat terus memberikan perhatian khusus melalui pemberdayaan kepada kalangan warga lanjut usia agar mereka tetap bisa beraktivitas dan memberikan kontribusi positif dalam pembangunan.

Kepala Seksi Potensi Sumber Kesejahteraan Sosial Dinas Sosial (Dinsos) Pemkot Depok Nur Impita di Depok, Kamis, mengatakan keberadaan lansia harus terus perhatikan.

Kalangan itu, kata dia, juga memiliki andil yang relatif besar dalam usaha-usaha meningkatkan kemajuan pembangunan di Kota Depok.

"Meskipun sudah usia lanjut, lansia dapat terus produktif tentunya dengan dukungan dari kita sebagai orang-orang terdekat mereka," ujar dia.

Pemkot Depok menyadari bahwa pertumbuhan dan proporsi penduduk lansia semakin meningkat sehingga perlu meningkatkan pelayanan sosial secara optimal.

Upaya tersebut, kata dia, juga harus dilakukan masyarakat.

Sejumlah pelayanan sosial yang dapat dilakukan masyarakat untuk mengoptimalkan peran lansia dalam pembangunan, di antaranya memberikan penekanan prinsip kepada lansia bahwa mereka dapat terus berguna bagi masyarakat sekitar dan pembangunan daerah.

Selain itu, katanya, masyarakat tidak mengucilkan keberadaan lansia, menghindarkan diri dari sikap sensitif terhadap kalangan itu. memenuhi kebutuhan mereka secara tepat, serta tidak membesarkan masalah dan menghindari sikap belas kasih.

Ia juga mengemukakan tentang perlunya pelayanan sosial yang terdiri atas pelayanan cepat dan tepat, pelayanan yang bermutu dan memberikan kepuasan bagi lansia.

Selain itu, kata dia, pelayanan yang efektif dan efisien dengan pelayanan prinsip tepat guna dan tepat sasaran.

"Ada juga pelayanan yang akuntabel harus dipertanggungjawabkan kepada masyarkat. Terakhir, pelayanan yang komperhesif alat bantu keterampilan mobilitas mandiri dan akses ke sumber yang luas," kata dia.

Dirinya mengharapkan melalui berbagai pelayanan sosial secara optimal itu, kalangan lansia dapat bertambah semangatnya, sehingga terus berkontribusi dalam menyukseskan Depok yang unggul, nyaman, dan religius.

Pewarta: Feru Lantara

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018