Bogor, 21/3 (Antara) - Komisi Pemilihan Umum Kota Bogor, Jawa Barat, sedang mempersiapkan sosialisasi pencalonan perseorangan atau calon independen dalam pemilihan wali kota dan wakil wali kota, yang pendaftarannya dibuka pada Mei mendatang.

"Tahapan pilwakot saat ini, kami (KPU) sedang mempersiapkan sosialisasi pencalonan perseorangan, dan kami mengundang secara terbuka bagi siapa saja yang tertarik mendaftarkan diri," kata Ketua KPU Kota Bogor Agus Teguh Suryaman di Bogor, Kamis.

Agus menjelaskan, dalam sosialisasi tersebut KPU akan menjelaskan mekanisme pendaftaran, dan syarat pengajuan calon dari perseorangan.

Pencalonan perseorangan itu, menurut dia sesuai dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008, dan KPU Kota Bogor akan mengundang warga masyarakat yang berminat untuk maju sebagai kontestan dalam pilwakot sebagai kandidat perseorangan (independen).

Untuk pendaftaran bakal calon dibuka untuk kandidat perseorangan pada Mei mendatang. Sedangkan untuk kandidat dari partai politik dibuka pada Juni.

Sebelum pendaftaran calon, baik independen maupun partai, KPU masih harus menunggu dulu mengenai data jumlah penduduk dari Pemerintah Kota Bogor.

"Karena sebagai acuan syarat minimal dukungan bagi calon pasangan independen, sebab minimal mereka harus memperoleh empat persen dukungan," ujar Agus.

Agus menambahkan, sesuai dengan SK KPU Kota Bogor nomor 2 yang berkaitan dengan tahapan jadwal Pemilihan Kepala daerah (Pilkada) ini agar dapat diketahui pula oleh seluruh kontestan yang akan ikut maju dalam bursa Pilwakot Bogor sehingga perlu dilakukan sosialisasi.

Agus memprediksikan jumlah bakal calon yang akan mendaftar pada Pilwakot 2013 cukup banyak yakni sebanyak enam kandidat dimana empat kandidat berasal dari partai politik dan dua kandidat dari perseorangan.

Sementara itu, tahapan pelaksanaan Pilwakot 2013 telah dilakukan dengan melantik 60 PPK dan 204 PPS yang akan bertugas pada pemilihan wali kota dan wakil wali kota yang digelar 14 September mendatang.



Laily R

Pewarta:

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2013