Bogor (Antaranews Megapolitan) - Pusat Studi Biofarmaka Tropika (Trop BRC) Institut Pertanian Bogor (IPB) mengadakan Workshop Virtual Screening & Docking di Ruang Coklat, Trop BRC Kampus IPB Taman Kencana, Bogor (24-25/7). Workshop Virtual Screening & Docking merupakan pelatihan screening  secara virtual untuk mencari senyawa terbaik dari sekian banyak senyawa molekuler obat yang akan diteliti dengan berbagai metode canggih dan struktural.

Kegiatan ini dihadiri oleh 16 peserta yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia. Hadir pula peserta dari Universitas Missouri Amerika Serikat dan salah seorang lainnya dari salah satu perusahaan farmasi di Jakarta. Materi pelatihan disampaikan oleh pakar virtual screening dan docking IPB yakni Dr. Setyanto Tri Wahyu yang merupakan dosen Fisika IPB dan Luthfan Irfana, M.Si yang merupakan dosen Kimia IPB.

“Virtual Screening dan Docking merupakan komponen penting dari penelitian yang berkaitan dengan Biofarmaka. Peserta bebas untuk menggali ilmu sebanyak mungkin baik terkait teknis maupun yang lainnya dari setiap narasumber. Harapannya, sepulang dari IPB ini para peserta dapat mempraktekkan sendiri dan menerapkan ilmu yang didapat dari penelitian bagi kebermanfaatan Indonesia di masa yang akan datang,” kata Ketua Pusat Biofarmaka Tropika IPB, Dr. Irmanda Batubara dalam sambutannya

Dr. Setyanto dalam materinya menyampaikan pentingnya virtual screening dan docking dalam industri obat-obatan. Menurutnya, penemuan obat bukanlah teknologi yang baru bagi manusia karena ketika muncul penyakit dan bakteri saling menyerang satu sama lain serta menciptakan molekul baru maka saat itu pula penemuan molekul obat telah dimulai.

“Memahami virtual screening dan docking berarti kita telah membuat proses penemuan obat menjadi lebih efisien. Molekul yang paling baik dalam proses docking itulah yang dijadikan cikal bakat obat. Selama dua hari ini tentunya kita akan memperoleh pengetahuan yang lebih dalam juga tentang optimasi geometri molekul, fractal molecular orbital (sebagai nilai pembanding docking) dan juga membuat projek mini agar seluruh peserta  menguasai metode ini,” ujar Dr. Setyanto.

Sekretaris Eksekutif Trop BRC, Dr. Eng. Wisnu Ananta Kusuma juga menyampaikan bahwa kegiatan pelatihan seperti ini diadakan secara rutin hampir tiap bulan dengan tema yang berbeda oleh Trop BRC IPB ini.

“Kami sudah berkali-kali mengadakan agenda seperti ini. Bulan ini tentang virtual screening dan docking, bulan depan tentang HPLC Fingerprint Analysis, bulan September tentang Desain Eksperimen Lanjutan dan bulan-bulan selanjutnya pun temanya beragam. Pesertanya  datang dari kampus-kampus lain di Indonesia, datang ke IPB untuk belajar,”  ujarnya (FI/Zul)

Pewarta: Oleh: Humas IPB

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018