Cibinong, Bogor (Antaranews Megapolitan) - Bupati Bogor Nurhayanti menyatakan akan melibatkan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) guna mengenalkan serta sebagai media promosi pada gelaran Asian Games 2018.

"Nantinya akan berada di lahan bebas berjualan dan adanya rehistrasi dari setiap dinas yang ada pada Kabupaten Bogor. Namun dibagi menjadi dua tipe antaranya kuliner dan cinderamata berupa kaos, boneka, maupun lain sebagainya," katanya di Cibinong, Bogor, Jawa Barat, Rabu.

Menurut dia, ini adalah salah satu cara dimana sebagai media promosi dan peningkatan kesejahteraan masyarakat UMKM.

Namun dalam hal ini masih pada lingkup `venue` (Tempat) dimana berlangsungnya kegiatan tersebut.

Dan itu sudah melalui komunikasi dengan pemerintah pusat dimana melibatkan UMKM sebagai salah satu media promosi.

"Tapi harus ada pengaturan, pendataan jenis produk, dan pengelolaan agar lebih tertib. Namun juga harus menjaga kebersihan pada daerah setempat," katanya.

Sedangkan, pengelolaan pada venue paralayang nantinya akan diatur pada suatu titik dimana tempat berkumpulnya UMKM.

Dan itu tidak pada jalur tempat berlangsungnya pertandingan dari cabang olahraga paralayang. Ini dimaksudkan agar secara penataan dapat lebih mudah untuk pengaturannya.

Ia menambahkan pedagang kaki lima (PKL) di sekitar Stadion Pakansari, Kecamatan Cibinong akan terus dilakukan penertiban maupun penjagaan oleh anggota TNI dan satuan polisi pamong praja (Satpol-PP).

Ini dikarenakan PKL yang ada pada daerah tersebut sering kali membuat geram, pasalnya banyaknya sampah berserakan dan juga kerap membuang sampah sembarangan.

"Kalau mau diatur sebenarnya sih enak, dan tentunya dapat bersinergi, namun untuk saat ini terbilang susah dan tidak ikut aturan," katanya.

Nurhayanti menjelaskan untuk pengaturan UMKM daerah setempat sudah ada pengaturan dan pendataan pada dua tempat yaitu Kawasan Puncak-Bogor dan Stadion Pakansari.

"Itu nantinya akan dikelola bersama dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) agar dapat tertata dengan baik," katanya.
 

Pewarta: Mayolus Fajar Dwiyanto

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018