Bogor (Antara Megapolitan) - Himpunan Mahasiswa Akuakultur, Institut Pertanian Bogor (HIMAKUA-IPB) akan mempersembahkan the biggest event "Aquaculture Festival 2017", pada 21-22 Oktober 2017 di Taman Koleksi Kampus IPB Baranangsiang. 

Aquaculture Festival atau Aquafest merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan  HIMAKUA, Institut Pertanian Bogor. 

Menurut Bobby Suryanto, salah satu panitia, kegiatan yang sudah berlangsung dari tahun 2010 ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan terhadap masyarakat mengenai akuakultur.

Kegiatan ini akan memperkenalkan prospek dan potensi akuakultur di Indonesia. Tidak hanya itu, inovasi, teknologi, dan seni dari dunia akuakultur juga akan ditampilkan. Tema yang diusung kali ini adalah "The Biggest Treasure and Beauty of Aquaculture".

"Kegiatannya ini dijamin seru, ada banyak lomba dan bazar dalam even ini, mulai dari Kontes Cupang bagi yang suka dengan keindahan perpaduan warna, bentuk dan kibasan sirip nan elegan dari  ikan Cupang. Ada lomba mewarnai dan menggambar bagi anak-anak Taman Kanak-Kanak (TK) dan Sekolah Dasar  (SD), lomba poster, serta  lomba fotografi," kata Booby.

Tentunya adapula Aquaculture Centre dan Bazar of Aquaculture yang memasarkan berbagai produk-poduk perikanan konsumsi, hias maupun peralatan perikanan, ada juga bazar kuliner, bazar buku, talkshow yang menghadirkan Dirjen Perikanan Budidaya, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), pelaku usaha ikan hias, dan akademisi sebagai narasumber mengenai ''Persaingan Global dan Pengembangan Akuakultur di Bidang Ikan Hias''. 

Bagi penyuka keindahan bawah air ada juga Quick Setting Aquascape Contest, Restocking Hiburan dan sebagainya. Hadiah perlombaannya pun tak tanggung-tanggung mencapai jutaan rupiah ditambah memperoleh sertifikat.

Hal terpenting, jika ingin hadir di festival berbau perikanan ini anda tidak perlu siapkan uang yang banyak untuk masuk ke area festival karena Harga Tiket Masuk (HTM)-nya gratis. Untuk informasi lengkapnya dapat diakses di http://himakua.lk.ipb.ac.id atau instagram: @aquafest.ipb. (irm/ris)  

Pewarta: Humas IPB

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017