Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI telah memberikan beasiswa pendidikan lebih dari 19.000 orang santri, dengan rincian sebanyak 17.481 santri umum dan 1.954 santri Ma'had Aly sejak 2021 hingga sekarang.

Pimpinan Baznas RI Bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan melalui keterangan di Jakarta, Rabu, menegaskan upaya ini merupakan komitmennya untuk mengawal para santri menjadi bagian pelaku sejarah di Indonesia.

"Komitmen Baznas untuk mempersiapkan para santri menjadi bagian pemimpin masa depan Indonesia, terutama ketika kita akan memasuki Indonesia Emas 2045," katanya.

Baca juga: Baznas minta seluruh LAZ di Indonesia tak sekadar "menjual air mata" para mustahik
Baca juga: Baznas RI salurkan 176 paket logistik untuk mustahik Muslim Baduy di Banten

Saidah juga mengungkapkan beasiswa santri tidak hanya difokuskan kepada santri yang ingin menuntut ilmu di bidang agama, melainkan juga ilmu-ilmu umum, di kampus-kampus negeri di Indonesia.

"Besar dukungan Baznas terhadap santri terutama santri dalam jurusan Scientific, Technology, Engineering, Mathematic (STEM)," ucapnya.

 

Pewarta: Sean Filo Muhamad

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024