Pemerintah Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT), menjadikan Festival Bale Nagi pada 2-6 April 2024 sebagai ajang promosi untuk wisata religi dan budaya daerah.
"Temanya Mari Torang Bua Bae Nagi Tana, atau dipahami dalam bahasa Indonesia itu artinya mari kita buat kebaikan untuk daerah kelahiran tanah asal kita Flores Timur," kata Sekretaris Daerah Flores Timur Petrus Pedo Maran ketika dihubungi dari Kupang, Kamis.
Festival Bale Nagi merupakan salah satu festival di NTT yang lolos kurasi ajang Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024 dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Pelaksanaan Festival Bale Nagi pun telah berjalan selama tiga tahun.
Baca juga: Ditpolair Polda NTT tanam mangrove di kawasan wisata pantai Oesapa
Baca juga: FP NTT di Bogor kampanyekan teritorial baru wisata Indonesia di wilayah timur
Petrus mengatakan festival itu menjadi ajang promosi wisata religi dan budaya karena jadwal kegiatan yang berdekatan setelah prosesi Semana Santa Larantuka pada 27-29 Maret 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024
"Temanya Mari Torang Bua Bae Nagi Tana, atau dipahami dalam bahasa Indonesia itu artinya mari kita buat kebaikan untuk daerah kelahiran tanah asal kita Flores Timur," kata Sekretaris Daerah Flores Timur Petrus Pedo Maran ketika dihubungi dari Kupang, Kamis.
Festival Bale Nagi merupakan salah satu festival di NTT yang lolos kurasi ajang Kharisma Event Nusantara (KEN) 2024 dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Pelaksanaan Festival Bale Nagi pun telah berjalan selama tiga tahun.
Baca juga: Ditpolair Polda NTT tanam mangrove di kawasan wisata pantai Oesapa
Baca juga: FP NTT di Bogor kampanyekan teritorial baru wisata Indonesia di wilayah timur
Petrus mengatakan festival itu menjadi ajang promosi wisata religi dan budaya karena jadwal kegiatan yang berdekatan setelah prosesi Semana Santa Larantuka pada 27-29 Maret 2024.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024