Karawang (Antara Megapolitan) - Pejabat Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menyebarkan surat permintaan tunjangan hari raya ke para pedagang di Terminal Tanjungpura untuk petugas kebersihan.

Informasi yang dihimpun Antara di Karawang, Rabu, surat permintaan tunjangan hari raya yang disebar ke para pedagang tersebut atas nama Unit Pelaksana Teknis (UPT) Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Terminal Tanjungpura.

Surat permintaan THR pejabat DIshubkominfo Karawang yang ramai di media sosial tersebut dikeluarkan secara resmi karena ditandatanganing oleh Kepala UPT Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika Terminal Tanjungpura bernama Aman.

Surat tersebut ditembuskan ke Kepala Dishubkominfo Karawang Aip S Chalil.

Kepala UPTD Terminal Tanjungpura, Aman, mengakui telah mengeluarkan surat tersebut. Rencananya, hasil permintaan dana THR ke para pedagang itu dialokasikan untuk petugas kebersihan di Terminal Tanjungpura.

"Setiap tahun memang seperti itu. Tetapi bedanya, tahun ini dilakukan secara resmi, melalui surat," kata dia.

Sementara itu, menjelang Idul Fitri atau Lebaran 2016, surat permintaan dana THR juga dikeluarkan oleh sekelompok orang yang mengatasnamakan wartawan dan LSM.

Informasi yang berhasil dihimpun, surat permintaan dana THR yang dikeluarkan sekelompok orang mengatasnamakan wartawan dan LSM itu umumnya disampaikan ke sejumlah instansi di lingkungan Pemkab Karawang.

Selain itu, surat tersebut juga disampaikan ke perusahaan-perusahaan serta toko moderen di Karawang.

Pewarta: M. Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2016