Bogor (Antara Megapolitan) - Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kota Bogor, Jawa Barat memiliki program khusus memberikan KTP elektronik dan akte kelahiran gratis kepada penduduk dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-534 Bogor.
"Program ini sudah berjalan dua tahun, setiap HJB kita bagikan e-KTP dan akte kelahiran bagi warga yang tanggal lahirnya bertepatan dengan hari jadi bogor 3 Juni," kata Kepala Disdukcapil Dody Ahdiat di Bogor, Senin.
Dody menyebutkan, tahun ini e-KTP akan dibagikan kepada 57 warga Kota Bogor yang berusia 17 tahun tepat di tanggal 3 Juni 2016. Sedangkan akte kelahiran dibagikan kepada bayi yang lahir di tanggal yang sama.
"Pembangian e-KTP akan diserahkan langsung Wali Kota Bima Arya Sugiarto bertepatan dengan peluncuran gerai pelayanan administrasi kependudukan di BTM serta di enam kecamatan lainnya," katanya.
Menurut dia, program tersebut menjadi salah satu upaya Disdukcapil dalam menerapkan strategi jemput bola untuk memberikan pelayanan maksimal bagi warga Kota Bogor yang belum memiliki e-KTP.
Ia mengatakan, pihaknya telah memberikan undangan kepada penerima e-KTP gratis di masing-masing wilayahnya. Untuk perekaman biometrik dan data calon penerima e-KTP dilakukan pada tanggal 30 Mei 2016 di Kantor Disdukcapil jalan Pandu Raya.
Selain e-KTP, lanjut Dody, Disdukcapil juga memberikan akte kelahiran untuk bayi yang lahir tanggal 3 Juni. Pembagian dilakukan dengan cara berkoordinasi dengan rumah sakit, puskesmas, bidan dan rumah bersalin yang ada di Kota Bogor untuk mengetahui data ibu hamil yang melahirkan.
"Sebelumnya kami akan menyosialisasikan kepada rumah bersalin, puskesmas, bidan untuk data ibu hamil. Orang tua juga diminta mempersiapkan berkas sebagai kelengkapan syarat pengurusan akte, seperti KK, KTP dan buku nikah, sebagai legalitas bayi yang akan mendapatkan akte," katanya.
Dody menambahkan, tahun lalu jumlah penerima e-KTP gratis dalam rangka HJB sebanyak 50 orang. Tahun ini jumlah meningkat menjadi 57 orang.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2016
"Program ini sudah berjalan dua tahun, setiap HJB kita bagikan e-KTP dan akte kelahiran bagi warga yang tanggal lahirnya bertepatan dengan hari jadi bogor 3 Juni," kata Kepala Disdukcapil Dody Ahdiat di Bogor, Senin.
Dody menyebutkan, tahun ini e-KTP akan dibagikan kepada 57 warga Kota Bogor yang berusia 17 tahun tepat di tanggal 3 Juni 2016. Sedangkan akte kelahiran dibagikan kepada bayi yang lahir di tanggal yang sama.
"Pembangian e-KTP akan diserahkan langsung Wali Kota Bima Arya Sugiarto bertepatan dengan peluncuran gerai pelayanan administrasi kependudukan di BTM serta di enam kecamatan lainnya," katanya.
Menurut dia, program tersebut menjadi salah satu upaya Disdukcapil dalam menerapkan strategi jemput bola untuk memberikan pelayanan maksimal bagi warga Kota Bogor yang belum memiliki e-KTP.
Ia mengatakan, pihaknya telah memberikan undangan kepada penerima e-KTP gratis di masing-masing wilayahnya. Untuk perekaman biometrik dan data calon penerima e-KTP dilakukan pada tanggal 30 Mei 2016 di Kantor Disdukcapil jalan Pandu Raya.
Selain e-KTP, lanjut Dody, Disdukcapil juga memberikan akte kelahiran untuk bayi yang lahir tanggal 3 Juni. Pembagian dilakukan dengan cara berkoordinasi dengan rumah sakit, puskesmas, bidan dan rumah bersalin yang ada di Kota Bogor untuk mengetahui data ibu hamil yang melahirkan.
"Sebelumnya kami akan menyosialisasikan kepada rumah bersalin, puskesmas, bidan untuk data ibu hamil. Orang tua juga diminta mempersiapkan berkas sebagai kelengkapan syarat pengurusan akte, seperti KK, KTP dan buku nikah, sebagai legalitas bayi yang akan mendapatkan akte," katanya.
Dody menambahkan, tahun lalu jumlah penerima e-KTP gratis dalam rangka HJB sebanyak 50 orang. Tahun ini jumlah meningkat menjadi 57 orang.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2016