Bupati Bogor, Ade Yasin menilai bahwa gerakan membeli produk usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) merupakan salah satu wujud dari mencintai Tanah Air.
"Pada kesempatan yang berbahagia ini, saya mengajak kepada kita semua, untuk mencintai dan bangga menggunakan produk UMKM. Membeli produk UMKM merupakan wujud cinta Tanah Air," kata Ade Yasin melalui pidatonya dalam upacara Hari Kemerdekaan peringatan HUT ke-76 Republik Indonesia (RI) di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa.
Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Bogor itu menyebutkan bahwa membeli produk UMKM merupakan sebuah langkah kecil, namun jika dilakukan bersama-sama akan memulihkan sektor perekonomian yang terdampak pandemi.
"Sebuah langkah kecil, akan tetapi jika kita melakukannya bersama-sama akan sangat membantu menggerakkan sektor UMKM dan mendorong perekonomian nasional pulih lebih cepat," ujarnya.
Ade Yasin juga mengajak masyarakatnya untuk berkontribusi, semangat dan optimistis untuk mencapai cita-cita yang telah ia rangkum dalam program utama Pancakarsa, yakni Bogor Cerdas, Bogor Sehat, Bogor Maju, Bogor Membangun dan Bogor Berkeadaban.
Ia berharap, melandainya kasus penularan COVID-19 dan program percepatan vaksinasi juga dapat menambah optimisme masyarakat bahwa keadaan akan semakin membaik.
"Untuk itu, setiap jalur pertumbuhan ekonomi harus didorong untuk menggerakkan kembali perekonomian dan memperbaiki sektor riil yang lesu dengan fokus pada, peningkatan daya beli masyarakat, peningkatan kesempatan kerja, peningkatan produksi dan pemasaran, serta penguatan dunia usaha," paparnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2021
"Pada kesempatan yang berbahagia ini, saya mengajak kepada kita semua, untuk mencintai dan bangga menggunakan produk UMKM. Membeli produk UMKM merupakan wujud cinta Tanah Air," kata Ade Yasin melalui pidatonya dalam upacara Hari Kemerdekaan peringatan HUT ke-76 Republik Indonesia (RI) di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa.
Ketua Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Bogor itu menyebutkan bahwa membeli produk UMKM merupakan sebuah langkah kecil, namun jika dilakukan bersama-sama akan memulihkan sektor perekonomian yang terdampak pandemi.
"Sebuah langkah kecil, akan tetapi jika kita melakukannya bersama-sama akan sangat membantu menggerakkan sektor UMKM dan mendorong perekonomian nasional pulih lebih cepat," ujarnya.
Ade Yasin juga mengajak masyarakatnya untuk berkontribusi, semangat dan optimistis untuk mencapai cita-cita yang telah ia rangkum dalam program utama Pancakarsa, yakni Bogor Cerdas, Bogor Sehat, Bogor Maju, Bogor Membangun dan Bogor Berkeadaban.
Ia berharap, melandainya kasus penularan COVID-19 dan program percepatan vaksinasi juga dapat menambah optimisme masyarakat bahwa keadaan akan semakin membaik.
"Untuk itu, setiap jalur pertumbuhan ekonomi harus didorong untuk menggerakkan kembali perekonomian dan memperbaiki sektor riil yang lesu dengan fokus pada, peningkatan daya beli masyarakat, peningkatan kesempatan kerja, peningkatan produksi dan pemasaran, serta penguatan dunia usaha," paparnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2021