Bogor (Antaranews Bogor) - Dinas Pertanian Kota Bogor, Jawa Barat membagikan susu murni gratis bagi ratusan anak sekolah yang tinggal di pinggiran kota dalam rangka mensosialisasikan gemar minum susu.

"Pembagian susu murni gratis ini dimaksudkan untuk membiasakan kepada anak-anak untuk minum susu," ujar Kepala Bidang Peternakan Dinas Pertanian Kota Bogor, Shahlan Rasyidi, di Bogor, Sabtu.

Shahlan mengatakan, kebanyakan anak-anak yang mendapatkan susu murni gratis adalah anak-anak yang jarang minum susu karena keterbatasan ekonomi keluarganya.

Menurut Shahlan, anak-anak yang sedang mengalami masa pertumbuhan dan perkembangan membutuhkan protein dalam susu agar lebih sehat.

"Mengkonsumsi susu secara rutin akan menghasilkan generai yang sehat baik jasmani maupun rohaninya," ujar Shahlan.

Shahlan menyebutkan, kegiatan pembagian susu murni gratis merupakan wujud kepedulian Pemerintah Kota Bogor agar anak-anak membiasakan minum susu.

Pemberian susu murni gratis telah dilakukan kepada ratusan anak sekolah dasar, mulai dari SDN Genteng sebanyak 200 anak, SDN Cipaku 1 sebanyak 350 anak, SDN Ciranjang sebanyak 250 anak, SDN Pamoyanan sebanyak 400 anak, SDN Wangunsari sebanyak 250 anak, dan 350 anak SDN Rancamaya.

Shahlan menambahkan, dari peninjauan pembagian susu murni yang dilakukan Dinas Pertanian, terdapat dua sekolah yang perlu mendapat perhatian serius dari Pemerintah Kota Bogor yakni SDN Ciranjang di Kelurahan Pamoyanan dan SDN Wangunsari, Pamoyanan.

"SDN Ciranjang berada di lokasi terpencil jauh dari perkampungan warga. Sedangkan SDN Wangunsari Pamoyanan akses masuk sekolah becek karena belum di aspal dan belum mendapat jaringan listrik," ujar Shahlan.

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2014