Bogor (Antaranews Bogor) - Sebanyak 1.500 warga Kota Bogor meriahkan gerak jalan santai menyongsong Pemilu jujur dan adil yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, Minggu.

Gerak jalan santai ini dilepas secara resmi oleh Wali Kota Bogor Diani Budiarto, dan Ketua KPU Undang Suryatna yang juga ikut dalam rombongan.

Adapun yang menjadi peserta gerak jalan terdiri dari berbagai kelompok masyarakat diantaranya, Muspida Kota Bogor, kader PKK, anggota PPK, PPS dan anggota partai politik.

"Jumlah peserta justru melebihi target sebanyak 1.500 orang. Beberapa masyarakat yang ingin ikut tetap antusia mendaftar," ujar Sekretaris KPU Kota Bogor, Encep Ali Alhamidi.

Encep mengatakan, gerak jalan santai ini menempuh jarak sekitar lima kilo meter dengan rute pelepasan di depan Kantor KPU Jalan Loder, bergerak menuju Jalan Pakuan.

Rombongan lalu akan melintas ke Jalan Padjajaran, menuju Jalan Jalak Harupat, Lapangan sempur dan berakhir di Jalan Juanda Plaza Balai Kota.

Encep mengatakan, gerak jalan santai menyongsong Pemilu 2014 merupakan sosialisasi kepada masyarakat tentang hari pencoblosan pemilihan umum legeslatif yang akan dilaksanakan pada 9 April mendatang.

Ia mengatakan, selama gerak jalan dilaksanakan, sebanyak 25 relawan demokrasi akan membagikan pamflet dari KPU yang isinya mengajak dan mengingatkan masyarakat untuk hari pencoblosan.

Dalam jalan santai tersebut KPU juga menyediakan 50 item hadiah kejutan (dooprices) dengan berbagai jenis seperti kulkas, sepeda, televisi dan alat perkakas rumah tangga.

"Yang menarik dan untuk menambah semangat masyarakat dan mengaungkan informasi, selama gerak jalan dilakukan, dimeriahkan oleh kesenian Sunda, yakni Caluk yang akan mengiringi rombongan gerak jalan santai," ujar Encep.

Encep mengatakan, diakhir gerak jalan santai akan dilakukan hiburan dan pengundian doorprice. Acara juga ditutup oleh Wali Kota yang mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya pada hari pencoblosan nanti.

"Diakhir kegiatan, Wali Kota akan menyampaikan himbauan kepada seluruh komponen masyarakat membuat suasana kondusif pada saat pemilu nanti, dan menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya," ujar Encep.

Gerak jalan santai ini juga diikuti oleh sejumlah penyandang tuna netra yang dibantu oleh seorang asisten. Mereka berjalan saling beriringan dan berpengangan.

Kegiatan gerak jalan santai menyongsong Pemilu 2014 ini juga mendapat pengawalan dari aparat kepolisian, dan satuan pengamanan lainnya.

"Kami mengerahkan 236 personel, untuk mengamankan, mengawal kegiatan, baik jalur dan juga keamanan selama berkegiatan," ujar Kepala Bagian Operasi Polres Bogor Kota, Kompol Sahroni.

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2014