Sekolah Menengah Atas Islam Terpadu (SMAIT) Ummul Quro menularkan ilmu islamic leadership atau kepemimpinan syariah kepada para pelajar Bogor, melalui kegiatan Ultimate di Kampus SMAIT Ummul Quro, Minggu.

"Karena Ummul Quro berbasis islamic leadership school, jadi kita mengutamakan islamnya, juga leadershipnya. Jadi kita ingin meningkatkan leadership itu tidak hanya di Ummul Quro, tapi juga sekolah-sekolah lain," ujar Wakil Ketua Ultimate, yang juga merupakan siswa Ummul Quro, Diajeng Kinanti.

Wanita yang akrab disapa Ajeng itu menyebutkan bahwa para peserta kegiatan Ultimate Ummul Quro merupakan pelajar kelas 11 dari enam sekolah yang berlokasi di Kota dan Kabupaten Bogor.

Menurutnya, kegiatan yang dilakukan sejak pagi hingga sore hari itu dibagi menjadi dua sesi, yakni sesi dalam kelas (indoor) dan ruang terbuka (outdoor). Sesi indoor diisi dengan penyajian berbagai materi mengenai kepemimpinan syariah, dan sesi outdoor diisi dengan beragam permainan yang melatih kekompakan.

"Ummul Quro menghadirkan pelatih dari Trustco. Trustco ini biasa melatih Sumber Daya Manusia (SDM) di beberapa perusahaan ternama," kata Ajeng.

Ia mengatakan, inti dari materi yang disampaikan, membuat pelajar dilatih berfikir dan mengambil keputusan secara cepat dan bijak. Karena, umumnya permasalahan tersebut kerap timbul pada diri manusia.

Menurut Ajeng, ilmu yang disampaikan ini bukan hanya bermanfaat ketika pelajar bergabung di organisasi sekolah, melainkan juga bermanfaat untuk bekal ketika lulus sekolah dan hendak terjun ke dunia kerja.

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019