Sukabumi (ANTARA News Megapolitan) - Kantor Imigrasi Kelas II Sukabumi, Jawa Barat menggelar sosialisasi keimigrasian ke berbagai sekolah untuk tingkat SMP yang ada di wilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi.

"Kegiatan ini kami gelar di berbagai sekolah salah satunya di SMPN 8 Kota Sukabumi dengan tujuan mengenalkan secara dini tentang tugas dan fungsi keimigrasian kepada siswa," kata?Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian Kantor Imigrasi Kelas Sukabumi Adi Haryadi, Rabu.

Menurutnya, langkah yang dilakukan agar sejak dini masyarakat memahami apa itu imigrasi, sebab selama ini harus diakui masih banyak yang belum mengetahui cara membuat dokumen keimigrasian.

Selain itu, kegiatan ini juga penting dilakukan sebab tidak menutup kemungkinan ada anak yang berangkat pergi keluar negeri baik itu bekerja, sekolah, berwisata? maupun ikut orang tuanya.

Sehingga saat akan membuat dokumen keimigrasian seperti paspor tidak lagi bingung atau bolak balik ke Kantor Imigrasi karena kekurangan persyaratan. Apalagi saat ini pelayanan pembuatan maupun perpanjang paspor harus dilakukan secara online.

"Membuat dokumen keimigrasian penting sebagai salah satu syarat warga negara jika ingin bepergian ke luar negeri dan lain hal. Jangan sampai, saat akan membuatnya kebingungan dan akhirnya memakan waktu lama," tambahnya.

Adi berharap para siswa sebagai generasi penerus bangsa dapat memahami lebih dini tentang peran dan fungsi imigrasi sebagai pelayanan publik, penegakan hukum, keamanan negara dan fasilitator pembangunan kesejahteraan masyarakat sehingga dapat menyiapkan diri menghadapi tantangan di masa depan.

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019