Kepolisian mencatat jumlah korban tewas dalam peristiwa pohon tumbang saat akan digelar Shalat Id di Alun-Alun Pemalang, Jawa Tengah, bertambah menjadi tiga orang.

Pelaksana Tugas Kepala Seksi Humas Polres Pemalang Ipda Widodo Apriyanto ketika dihubungi di Semarang, Selasa, mengatakan korban tambahan tersebut berinisial R (70) tersebut meninggal dunia setelah sebelumnya sempat dirawat di rumah sakit.

Sebelumnya, belasan orang jamaah Shalat Id tertimpa pohon saat akan melaksanakan ibadah di Alun-Alun Kabupaten Pemalang, Senin (31/3).

Dua jamaah, R (42) dan AR (39), masing-masing warga Kelurahan Pelutan, Kabupaten Pemalang, meninggal dunia dan belasan laina terluka. 

Baca juga: Dua orang meninggal tertimpa pohon saat akan laksanakan Shalat Id di Pemalang

Pewarta: Immanuel Citra Senjaya

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2025