Bogor (Antara Megapolitan) - Arif Satria terpilih menjadi Rektor Institut Pertanian Bogor (IPB) periode 2017-2022 menggantikan Prof Herry Suhardiyanto yang telah berakhir masa jabatannya.

Pemilihan Arif Satria sebagai rektor melalui mekanisme musyawarah dan mufakat dalam Sidang Paripurna Majelis Wali Amanat (MWA) IPB yang berlangsung tertutup di Kampus Baranangsiang, Rabu sore.

"Proses pemilihan sesuai dengan amanah peraturan MWA dilakukan dengan musyawarah untuk mufakat," kata Ketua MWA IPB Prof M. A Chozin.

Chozin menyebutkan untuk pertama kalinya terjadi di IPB semua sepakat untuk menetapkan satu pilihan dengan pandangan yang sama untuk memilih satu nama yang terbaik dan layak menjadi Rektor IPB.

"Insyaa Allah pelantikan dan serah terima jabatan akan dilaksanakan tanggal 15 Desember 2017," kata Chozin.

Sebelumnya MWA IPB sebagai forum pimpinan tertinggi mendengarkan rencana strategis dan program kerja tiga calon rektor yakni Dr Arif Satria, Prof Yusram Massijaya, dan Prof Yonny Koesmaryono.

Arif terpilih menyisihkan dua kandidat rektor yang juga calon terbaik IPB. Proses pemilihan berjalan lancar sesuai dengan amanah peraturan MWA dilakukan dengan musyawarah untuk mufakat.

"Tiga calon rektor IPB terpilih merupakan kandidat terbaik. Rektor IPB terpilih diharapkan sebagai pemimpin akademik yang visioner, berkinerja dan inklusif yakni mau melayani semua golongan, serta punya visi kuat memimpin," kata Chozin.

Pewarta: Laily Rahmawaty

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017