Aktris senior, sekaligus pernah menjadi politisi dan dosen, Marissa Grace Haque, meninggal dunia pada Rabu dinihari 00:50 WIB di RS Premier Bintaro, Tangerang Selatan,  Banten, dalam usia 61 tahun.

Kabar duka istri dari penyanyi kondang Ikang Fawzi dan ibu dari dua putri, Isabella Muliawati Fawzi dan Marsha Chikita Fawzi, ini, disampaikan oleh Isabella melalui akun media sosialnya.

"Innalillahi Wainnaillaihi Rojun, telah berpulang ke Rahmatullah Ibunda kami tercinta lbu @marissahaque. Mohon doanya untuk Ibu saya teman-teman beliau orang baik. Cc @chikifawzi @ikangfawzi,” tulis Isabella dalam cerita pada akun instagramnya @bellafawzi.

Marissa Grace Haque kelahiran Balikpapan, Kaltim, 15 Oktober 1962. Ia kakak dari model Soraya Haque dan Shahnaz Haque.

Pemeran film dan peraih Piala Citra sebagai aktris pendukung terbauk dalam Tinggal Landas Buat Kekasih (1984). Ia juga bermain dalam film Biarkan Bulan Itu (1986). 

Ia pernah menjadi anggota DPR RI pada tahun 2004-2006 dari PDI Perjuangan. Selepasnya dia pernah menjadi kader PPP dan terakhir di PAN.

Marissa lulusan S-1 dari Usakti Jakarta, Magister dari Universitas Atma Jaya Jakarta dan UGM Yogyakarta, serta kabarnya sedang mengambil program doktoral dari IPB. 

Sebelum dimakamkan di TPU Tanah Kusir, jenazah disemayamkan di kediaman di kawasan Bintaro.

Marissa yang juga Pembina Ikatan Pengusaha Muslimah Indonesia (Ipemi) dalam salah satu kegiatannya pada 2 Oktober 2023 pernah ke Jepang untuk mempromosikan beragam produk halal agar bisa masuk luas ke negeri Matahari Terbit.

Tepat satu tahun setelah lawatan itu, Marissa berpulang, kembali pulang ke Sang Maha Pencipta. Innalillaahi wa innailaihi rajiun.

Baca juga: Ipemi harap banyak produk halal Indonesia masuk pasar Jepang

Pewarta: Putri Hanifa

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024