Akademisi Universitas Nasional Amsori Baharudin Syah menyebutkan bahwa kandidat petahana Aep Syaepuloh berpotensi menang pada Pilkada serentak yang akan digelar 27 November 2024. 

"Dilihat dari berbagai aspek, Pilkada Karawang nanti berpotensi dimenangkan oleh pasangan Aep Syaepuloh-Maslani," kata Amsori, dalam keterangannya yang diterima di Karawang, Kamis.

Di antara faktor yang mendongkrak Aep menang pada pilkada nanti ialah sudah memiliki modal popularitas dan elektabilitas yang tinggi. 

Sesuai dengan hasil survei Saiful Mujani Research dan Consulting Aep menang 90,4 persen melawan pasangan Acep-Gina yang hanya 5,9 persen. Popularitasnya juga mencapai 90 persen. 

Hal lainnya, Aep juga dinilai berhasil dalam membangun Karawang, padahal ia baru menjabat bupati selama sekitar setahun menggantikan Cellica Nurrachadiana yang mengundurkan diri karena maju di Pileg.

Tim pemenangan dan relawannya yang cukup solid juga menjadi faktor yang akan memenangkan Aep-Maslani pada pilkada nanti.

"Popularitas yang dimiliki haji Aep secara personal diperkuat dengan citra beliau sebagai Bupati Karawang yang tegas dan selalu mementingkan kepentingan masyarakat, akhirnya membuat elektabilitas beliau sangat tinggi, dan saya yakin elektabilitasnya di atas 60 persen lebih," kata akademisi asal Batujaya, Karawang.

Abin juga mengatakan faktor tim pemenangan dari berbagai partai politik serta relawan yang mendukung pasangan Aep-Maslani bergerak cukup masif di akar rumput. 

"Kondisi itu membuktikan kesolidan yang luar biasa di barisan pendukung Aep-Maslani. Mesin politik pasangan Aep-Maslani, baik partai atau relawan ini gerakannya sangat masif, dan itu membuat semakin kuatnya basis pemilih pasangan Aep-Maslani di Pilkada Karawang," katanya. 

Amsori yang menghabiskan masa mudanya sebagai aktivis di Jakarta dan belajar di kampus Universitas Nasional ini juga mengatakan bahwa modal penting yang dimiliki pasangan Aep-Maslani adalah amunisi yang memadai dan mampu menopang semua kerja mesin pemenangan. 

"Tidak bisa dipungkiri kalau salah satu kelebihan pasangan Aep-Maslani adalah kesiapan logistik yang memadai," katanya. (KR-MAK)

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : M.Ali Khumaini


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024