Sukabumi (Antara Megapolitan) - Polres Sukabumi berhasil mengungkap identitas jasad wanita yang ditemukan warga dalam kondisi membusuk di Bukit Puncak Lonceng areal Gunung Arca, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.

"Jasad korban yang ditemukan di hutan di Desa Wangunreja, Kecamatan Nyalindung pada Minggu (16/7) diketahui bernama Yayan (49) warga Kampung Ciganda RT 07 RW 03, Desa Semplak, Kecamatan Sukalarang, Kabupaten Sukabumi," kata Kapolres Sukabumi AKBP Syahduddi di Sukabumi, Senin.

Tidak lama setelah penemuan jasad wanita berambut panjang tersebut polisi langsung melakukan identifikasi hingga pukul 02.30 WIB Senin (17/7) dan ternyata ada warga yang mengakui bahwa jasad wanita tersebut merupakan keluarganya.

Korban dinyatakan hilang sejak Sabtu (8/7) yang sebelumnya berpamitan kepada keluarganya untuk berbelanja ke pasar. Namun, setelah keluar dari rumah, almarhumah Yayan tidak kunjung pulang.

Akhirnya ada informasi bahwa ada pencari rumput yang menemukan jasad wanita yang kondisinya sudah rusak tergeletak di areal Gunung Arca pada Minggu (16/7).

Proses evakuasi pun memakan waktu lama karena lokasi penemuan tidak bisa ditembus oleh kendaraan roda empat sehingga pihak kepolisian dibantu warga dan relawan harus menelusuri jalan setapak agar jenazah bisa dievakuasi.

Setelah sampai di RSUD Sekarwangi Cibadak ada keluarga korban yang mengenali ciri-cirinya. Dan positif bahwa wanita itu merupakan Yayan warga Kecamatan Sukalarang.

"Kami masih melakukan penyelidikan dan hasil visum telah keluar, namun untuk mengetahui penyebab kematian korban, petugas kembali ke lokasi untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP)," jelas Syahduddi.

Pewarta: Aditya A Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017