Angkutan kota (angkot) listrik di Kota Bogor, Jawa Barat, yang sedang diuji coba sejak 4 April 2024 sudah mengangkut sekitar 500 penumpang dalam sepekan terakhir.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor Marse Hendra Saputra di Kota Bogor, Sabtu, mengatakan saat ini pembayaran transportasi umum yang disebut sebagai Angkot Listrik Bogor (Alibo), baru bisa menggunakan kartu elektronik dari BRIZZI.

“Banyak calon penumpang yang hanya memiliki E-money, sedangkan Tap on Bus (TOB) di Alibo sementara hanya BRIZZI. Proses E-Money, Flazz, Tapcash, dan QRIS sedang diproses,” kata Marse.

Lebih lanjut, Marse mengatakan, sebagian besar calon penumpang sudah mengetahui bahwa sistem pembayaran Alibo menggunakan sistem non tunai.

Baca juga: PLN dukung hadirnya pelayanan angkot listrik Kota Bogor

Meski demikian, ia menyebut, masih ada calon penumpang yang belum mengetahui sistem tersebut. Sehingga Dishub masih terus melakukan sosialisasi.

“Pasti atuh (sosialisasi). Sebagian besar sudah tahu, tapi masih ada aja yang belum tahu juga,” ucapnya.

Di samping itu, lanjut Marse, hal yang digarisbawahi dalam uji coba Alibo ini ialah penumpang sudah paham bahwa angkot ini tidak bisa sembarangan berhenti dan turun seperti angkot konvensional.

Saat ini, ada 30 titik pemberhentian Alibo di rute Cidangiang-Suryakencana. Bahkan, kata Marse, angkot-angkot listrik ini dilengkapi dengan CCTV dan GPS.

Baca juga: Wali Kota Bogor: Angkot listrik bagian dari reformasi transportasi

“Itu mah pasti (berhenti di titik pemberhentian). Karena Alibo nggak akan berhenti kalau bukan di tempatnya, di setiap unitnya ada CCTV dan GPS,” jelasnya.

Ke depan, kata Marse, pihaknya akan mempercepat proses melengkapi TOB agar semua kartu pembayaran non tunai bisa digunakan di Alibo. Sehingga jumlah penumpang yang dilayani bisa meningkat.

“(Evaluasi) lebih ke TOB yang belum semua jenis cashless (non tunai) dapat dipergunakan,” kata Marse.

Baca juga: Pemkot Bogor kick off uji coba 5 unit angkot listrik Cidangiang-Suryakencana

Pada Kamis (4/4/2024), Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor melaksanakan kick off uji coba lima unit angkot listrik jurusan Cidangiang-Suryakencana, yang akan mengaspal tiga bulan ke depan.

Ada 30 titik pemberhentian angkot listrik di rute sepanjang 13 kilometer. Sistem pembayaran angkot listrik ini non tunai menggunakan kartu berbayar elektronik.

Pewarta: Shabrina Zakaria

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024