Depok (Antara Megapolitan) - DPC Partai Gerindra Kota Depok Jawa Barat menyatakan siap mendorong Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Barat, Mulyadi untuk maju sebagai calon gubernur Jawa Barat pada Pilgub 2018.

"Kami ingin mendorong kader partai menjadi cagub, kriteria yang ditentukan partai sudah bisa dipenuhi oleh Mulyadi," kata Dewan Penasehat DPC Partai Gerindra Nuroji disela-sela acara Rapat Pimpinan Cabang Gerindra Kota Depok Jawa Barat, Minggu.

Nuroji mengatakan tentunya kami akan mendorong kader dari dalam yang mempunyai popularitas dan kapabilitas untuk menjadi seorang pemimpin. "Kami akan dorong Mulyadi untuk majau jadi cagub," katanya.

Dengan Rapimcab tutur Nuroji akan memunculkan nama-nama cagub Jabar yang akan diusung sebagai pimpinan daerah di Jawa Barat tersebut. "Ini untuk memanaskan mesin partai setelah nama keluar maka kami akan segera melakukan konsolidasi," ujarnya.

Nama-nama cagub yang muncul di Rapimcab ini tentunya akan dibwawa ke rapat pimpinan daerah (Rapimda) Gerindra yang akan digelar pada 8 April 2017. Selanjutnya nama-nama yang muncul tersebut diserahkan kepada Ketua Umum Gerindra Prabowo untuk dipilih untuk menjadi cagub Jabar.

Menanggapi hal tersebut Ketua DPD Gerindra Jawa Barat, Mulyadi menegaskan dirinya sebagai bagian dari kader partai maka harus siap menjalankan amanah tersebut.

"Sebagai bagian dari kader Bismillah saya siap. Kalaupun dari partai luar maka juga saya siap," tegasnya.

Ia mengatakan siapapun kader terbaik dan Ketua Umum Gerindra Prabowo menyetujuinya maka harus siap. Dikatakannya pada prinsipnya tetap beorientasi memperjuangkan partai agar mendapat tempat dimasyarakat semaksimal mungkin.

Mulyadi menjelaskan saat partainya sedang menjajaki beberapa tokoh untuk diusung di Pilgub Jawa Barat dan melakukan komunikasi politik dengan lima tokoh.

Mereka adalah Ridwan Kamil, Dedy Yusuf, Dedi Mulyadi, Dedi Mizwar dan Agung Suryamal Sutrisno.

"Kelimanya masuk dalam pertimbangan setelah melihat survei dari internal dan eksternal partaim," jelasnya.

Dikatakannya ketika komunikasi politik berlangsung kelima tokoh itu ditanya pendapat mereka tentang pembangunan Jabar. Kemudian pandangan mereka jika maju di pilkada Jabar melalui Partai Gerindra.

"Mereka juga dimintai pandangan tentang calon-calon lain di luar mereka," katanya.

Selain kelima tokoh tersebut, Gerindra juga menyeleksi kadernya sendiri untuk diusung sebagai calon gubernur Jawa Barat.

Sebagai Ketua DPD dirinya hanya memberikan rekomendasi tokoh-tokoh untuk dijadikan calon gubernur. Sementara siapa yang akan diusung ditentukan Prabowo Subianto sebagai Ketua Umum.

Pewarta: Feru Lantara

Editor : Feru Lantara


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2017