Universitas Indonesia (UI) dalam hal ini melalui Career Development Center (CDC) UI menyelenggarakan UI Career, Internship, Scholarship & Entrepreneurship (CISE) Expo Maret 2024 yang ke-37 untuk memperkenalkan dunia profesi kepada para mahasiswa.

Plt. Direktur Jendral Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi, Kemdikbudristek, Prof. Ir. Nizam, dalam keterangannya, Jumat mendukung penuh kegiatan UI CISE Expo Maret 2024 dan diharapkan dapat mengenalkan kepada mahasiswa tentang dunia profesi sejak dini. 

Mereka tidak hanya belajar melalui kampus, tetapi juga belajar bagaimana situasi dunia kerja agar nantinya siap memasuki dunia kerja. 

Kompetensi khususnya softskill dibutuhkan di dunia kerja melalui pengalaman-pengalaman profesional, seperti magang dan studi independen yang dilakukan melalui Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

Ia menambahkan, melalui kegiatan ini juga dapat memberikan pengalaman kepada mahasiswa untuk mengeksplor lebih banyak lagi tentang dunia kerja. 

Ketua Penyelenggara UI CISE Expo Maret 2024, Prof. Dr. drg. Sandra Fikawati, MPH., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan sebagai platform untuk menghubungkan para mahasiswa dan alumni UI serta masyarakat umum dengan perusahaan-perusahaan yang sedang membuka lowongan kerja. 

Selain itu, memberikan fasilitas bagi lulusan yang ingin melanjutkan studi atau memulai usaha sendiri. 

Lebih lanjut, selain mempertemukan para mahasiswa dan lulusan dengan berbagai mitra perusahaan, mahasiswa dan lulusan juga memerlukan skill untuk mengambil pilihan yang tepat.  

UI menggandeng KarirLab dan mendapat dukungan dari 161 mitra, di antaranya 55 mitra perusahaan, 12 lembaga beasiswa, 21 lembaga kewirausahaan, 44 mitra media, 28 mitra perguruan tinggi, dan 1 mitra telekomunikasi.

UI CISE Expo merupakan career fair hybrid pertama dan terbesar di Indonesia yang diadakan untuk membantu mahasiswa dalam mempersiapkan diri memasuki dunia kerja atau melanjutkan studi, memberikan kemudahan akses bagi seluruh mitra untuk terhubung langsung dan merekrut mahasiswa, lulusan perguruan tinggi, dan pencari kerja. 

Selain itu, kegiatan ini juga turut menjadi sarana untuk meningkatkan engagement dan saling berjejaring bagi satu mitra dengan mitra lainnya.

Dengan adanya kolaborasi antara perguruan tinggi dan berbagai mitra dapat menyediakan lulusan perguruan tinggi yang kompeten serta siap bersaing di dunia kerja.

Pewarta: Feru Lantara

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024