Bekasi, 14/8 - Permintaan bahan bakar minyak di sejumlah stasiun pengisian bahan bakar umum Tol Jakarta-Cikampek, mengalami peningkatan seiring banyaknya kendaraan pemudik yang melintas, Selasa.

"Salah satu pemicu peningkatan permintaan BBM tersebut dikarenakan jumlah kendaraan yang melintas di tol Jakarta Cikampek khususnya dari arah Jakarta menuju Pantura terus bertambah," ujar Kepala pengawas SPBU 3417531 yang berlokasi di `rest area` 39-A, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Roni Lesmana.

Menurut dia, kebutuhan BBM jenis solar, premium, dan pertamax diprediksi akan terus meningkat. Kondisi itu akan berlangsung hingga H-1 Lebaran.

Bila melihat permintaan BBM pada momentum yang sama 2011 lalu, kata Roni, pada H-4 Lebaran pihaknya menjual sebanyak 188 ton BBM. Namun pada saat ini kebutuhan terhadap BBM meningkat menjadi 200 ton.

"Untuk premium saja pada H-4 tahun lalu itu mencapai 80 ton, kalau solar dan pertamax, saya harus liat catatannya terlebih dulu," katanya.

Hal serupa juga dialami oleh SPBU yang berlokasi di Jalan Raya KH Noer Alie, Kalimalang, Kota Bekasi, yang menjadi jalur penghubung Pantura yang banyak dilintasi sepeda motor.

"Peningkatan permintaannya bisa dua kali lipat dari hari biasa," kata Dadang, petugas SPBU Jalan KH Noer Alie.

Menurut dia, pasokan BBM dari Pertamina relatif stabil sejak awal Ramadhan lalu. Pihaknya menjamin tidak akan terjadi kelangkaan BBM selama musim mudik kali ini.


Andi F


Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2012