DPRD Kabupaten Bogor, Jawa Barat, mengapresiasi hasil pekerjaan pembangunan gedung Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Bogor, karena pekerjaannya selesai sesuai target dan perencanaan.

"Ini patut dicontoh untuk pembangunan-pembangunan di Kabupaten Bogor ke depannya," kata Sekretaris Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Ferry Roveo Checanova di Cibinong, Bogor, Senin.

Menurutnya, banyak pengusaha konstruksi asal Kabupaten Bogor yang layak mengerjakan proyek-proyek di daerahnya sendiri. Bahkan, kata dia, para pengusaha putra daerah bisa mengerjakan lebih baik dibandingkan pengusaha dari luar Kabupaten Bogor.

Baca juga: DPRD Bogor minta Pemkab cepat siapkan naskah akademik Raperda untuk dibahas tahun 2023

"Walaupun secara umum, pelelangan boleh penyedia jasa (dari luar) ikut pembangunan di Kabupaten Bogor, tapi kadang-kadang teman-teman di luar daerah itu, malah bukan mempercantik, malah membuat hasil yang kurang maksimal," kata Fery.

Sementara, Ketua Bawaslu Kabupaten Bogor, Irvan Firmansyah menyebutkan bahwa dibangunnya kantor Bawaslu Kabupaten Bogor merupakan bentuk kepedulian pemerintah daerah terhadap kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang.

"Kita menyampaikan terima kasih kepada pemerintah daerah dan DPRD Kabupaten Bogor yang sudah memfasilitasi gedung khusus untuk Bawaslu Kabupaten Bogor. kami apresiasi keseriusan pemerintah daerah dalam menyongsong tahapan pemilu 2024," ujarnya.

Baca juga: Ketua DPRD Bogor ingatkan para perangkat desa manfaatkan dengan baik dana Samisade

Irvan mengatakan, pemerintah daerah di Provinsi Jawa Barat, yang membangunkan gedung untuk Bawaslu hanya ada dua.

"Memang di Jawa barat ini ada dua, pertama Bekasi dan Kabupaten Bogor yang khusus untuk dibuat gedung Bawaslu. Bisa di klaim (Bawaslu Kabupaten Bogor) paling megah di kabupaten/kota se Jawa barat," ungkapnya.

Bangunan baru itu, kata Irvan, sangat layak untuk melakukan rangkaian hingga pelaksanaan pemilu 2024 mendatang.

Baca juga: Ketua DPRD Bogor dorong pemanfaatan Situ Cikaret dan Situ Pemda jadi destinasi wisata

"Gedung ini memang sudah sesuai dengan kebutuhan kami. Ada ruang sidang, ruang klarifikasi dan ruang komisi. Jelas ini sangat menunjang kinerja pengawasan pemilu 2024 di kabupaten Bogor," kata Irvan.

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023