Anthony Sinisuka Ginting harus hengkang dari turnamen Indonesia Open 2022 setelah didepak oleh pemain peringkat satu dunia, Viktor Axelsen pada laga di Istora Senayan, Jakarta, Jumat melalui rubber game 13-21, 21-19, 9-21.

Ginting mengawali pertandingan cukup meyakinkan, mampu mencetak keunggulan 6-3 atas pebulu tangkis asal Denmark. Namun, posisi ini sekaligus menjadi titik balik bagi Ginting, karena Axelsen kemudian merebut lima poin berturut-turut dan membalikkan keadaan menjadi 6-8.

Ginting berusaha untuk membuat Axelsen berlarian ke berbagai arah, meski dalam beberapa kesempatan sukses memberikan poin, namun upayanya lebih banyak gagal dan dibalas oleh lawannya.

Baca juga: Langkah Prayer terhenti di perempat final Indonesia Open
Baca juga: Rivalitas Ginting dan Axelsen berlanjut di perempat final Indonesia Open
Baca juga: Ganda putri peringkat satu dunia tersingkir di perempat final Indonesia Open 2022

Kejutan diciptakan Ginting pada gim kedua, saat ia mampu membalikkan ketertinggalan 8-11 menjadi 13-11. Pebulu tangkis peraih medali perunggu Olimpiade Tokyo ini mulai nyaman dengan permainannya dan mampu mendikte pola permainannya kepada Axelsen, dan gim pun berakhir dengan skor tipis 21-19 bagi wakil Indonesia.

Pada gim penentu, Ginting tak bisa mempertahankan performanya seperti gim sebelumnya. Alih-alih memberikan tekanan yang lebih kuat, ia justru tertekan seperti pada gim pertama dan gim ketigapun berakhir 21-9 untuk pemain asal Denmark itu.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ginting didepak Axelsen di perempat final Indonesia Open

Pewarta: Roy Rosa Bachtiar

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022