Rapat Pleno Pengurus Cabang NU (PCNU) Kota Bogor, Jawa Barat pada Ahad (13/2) 2022 menyepakati pejabat pengganti Ketua PCNU masa bakti 2020-2025 diamanahkan kepada Ir H Edi Nurokhman, dari unsur wakil ketua.

Dalam rilis PCNU yang diterima di Bogor, Senin disebutkan bahwa diamanahkannya pejabat pengganti yang dihasilkan lewat rapat pleno itu sehubungan dengan surat pengunduran diri Ketua PCNU Kota Bogor Dr Ir H Ifan Haryanto, M.Sc tertanggal 20 Januari 2022 dikarenakan tugas barunya di sebagai Wakil Ketua di Pengurus Wilayah (PW) NU Jawa Barat 2021-2026 sehingga melepaskan rangkap jabatan.

Baca juga: PCNU Kota Bogor: KH Yahya Cholil Staquf sosok terbaik songsong seabad NU

Selain itu, disebutkan pula bahwa sesuai dengan urutan dalam susunan kepengurusan PCNU Kota Bogor 2020-2025 sesuai dengan SK PBNU No. 501/A.II.04.d/03/2020 menyepakati Ir H Edi Nurokhman sebagai Pejabat Pengganti (Pejabat Ketua PCNU Kota Bogor) berdasarkan aspirasi yang ada, baik berdasarkan usulan hasil Rapat Pengurus Harian Tanfidziah pada 23 Januari 2022 maupun aspirasi dari para peserta yang hadir di rapat pleno.

Peserta rapat pleno yang dibuka dengan pembacaan basmalah yang dipimpin oleh Rois Syuriah KH Musthofa Abdullah Bin Nuh yang akrab disapa "Abah Toto" itu dapat memahami sekaligus menerima pengajuan usulan pengunduran diri Ifan Haryanto dari jabatannya di PCNU Kota Bogor atas penugasan di PWNU Jabar.
 
Mantan Ketua PCNU Kota Bogor Dr Ir H Ifan Haryanto, M.Sc (kiri), yang mengundurkan diri karena rangkap jabatan sebagai Wakil Ketua Tanfidzyah PWNU Jabar Barat, menyerahkan laporan pertanggungjawaban administrasi keuangan keorganisasian selama menjalankan tugasnya kepada Ir H Edi Nurokhman sebagai Pejabat Pengganti (Pejabat Ketua PCNU Kota Bogor 2020-2025 (kanan) disaksikan Rois Syuriah KH Musthofa Abdullah Bin Nuh (dua dari kiri) saat peringatan Hari Lahir (Harlah) NU ke-96 sekaligus rapat pleno di Yayasan Islamic Center (YIC) Al Ghazali di Kota Bogor, Ahad (13/2/2022). (ANTARA/HO-PCNU Kota Bogor).

Kemudian, kepada Ifan Haryanto disampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi yang setinggi-tingginya atas dedikasinya terhadap PCNU Kota Bogor, serta menerima dengan baik segala laporan pertanggungjawaban administrasi keuangan keorganisasian selama menjalankan tugasnya sebagai Ketua PCNU Kota Bogor.

Rapat pleno juga merekomedasikan untuk segera diadakan musyawarah kerja cabang (muskercab).

Baca juga: PCNU Kota Bogor dampingi Wantimpres tasyakuran pelukis dunia Raden Saleh

Sementara itu, ustadz Abdul Mun'im Hasan, Wakil Sekretaris MWC NU Bogor Barat menjelaskan PCNU Kota Bogor menggelar peringatan Hari Lahit (Harlah) NU ke-96 sekaligus rapat pleno secara luring dan daring di Yayasan Islamic Center (YIC) Al Ghazali di Bogor, Ahad (13/2).

Acara diawali dengan "ila hadrah" dan tawasulan --mengirimkan bacaan Al-Fatihah, dzikir dan tahlil -- kepada "muassis" (pendiri) Jam'iyah Nahdlatul Ulama oleh Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Ulum Bogor Barat KH Fuad Fitri Fahrurozi.

Baca juga: PCNU Kota Bogor tuntaskan seluruh konferensi MWC tingkat kecamatan

Acara dihadiri oleh Rois Syuriah, Wakil Rois Syuriah, A'wan, Ketua Tanfidziyah, Wakil Ketua Tanfidziyah, Sekretaris, Wakil Sekretaris, Bendahara, Wakil Bendahara, Mustasyar, dan dari unsur lembaga PCNU di Kota Bogor seperti  Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU), Lembaga Bahtsul Masail Nahdlatul Ulama (LBMNU), Lembaga Kemasalahatan Keluarga Nahdlatul Ulama (LKKNU) dan Badan Otonom (Banom) NU di Kota Bogor, seperti Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) dan Muslimat NU. 

 

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022