Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor, Jawa Barat akan menggelar konsolidasi besar-besaran antar usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) Kabupaten Bogor di Auditorium Sekretariat Daerah, Cibinong, Kabupaten Bogor pada Senin 26 Agustus 2019.

Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bogor, Ronny Sukmana, Jumat, mengatakan kegiatan yang melibatkan 700-an orang dari berbagai komunitas bisnis dan pelaku usaha itu dilakukan untuk saling mengintegrasikan UMKM di Bogor, dan upaya meningkatkan kelasnya menjadi industri kecil menengah.

"Sejauh ini kita mengalami kesulitan manajemen dalam mengelola para UMKM. Kita harapkan dengan adanya konsolidasi ini bisa membangun UMKM lebih baik lagi," ujar Ronny saat konferensi pers persiapan acara di kantor Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kabupaten Bogor.

Baca juga: Pemprov Jabar menggelar kompetisi "The Big Start"

Pasalnya, berdasarkan data statistik dari Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) pelaku usaha di Kabupaten Bogor saat ini ada sekitar 700 ribuan. Jumlah tersebut terbagi atas 670 ribuan pengusaha mikro, dan sisanya 30 ribuan pengusaha kecil.

Menurut Ronny, rencana pembinaan ini sangatlah membantu Pemkab Bogor karena sesuai dengan program Pancakarsa yang diusung, yaitu mengenai Karsa Bogor Membangun.

"Tidak bisa dikelola oleh dinasnya saja, maka kami seringkali menyerahkan pembinaan generasi muda atau milenial ini kepada komunitas. Dan menurut kami, pembinaan nanti menjadi kesempatan bagi kami untuk lebih baik lagi," kata Ronny.

Baca juga: Dinilai peduli UMKM, Kota Bogor jadi tuan rumah ICSB

Sementara itu, ketua pelaksana kegiatan, Afri mengatakan bahwa pihaknya menggandeng pihak ketiga, yaitu pengelola wibsite KonsolidasiBisnis.id untuk rangkaian pelaksanaannya. Sehingga, masyarakat yang minat menjadi peserta bisa mendaftar di website tersebut.

"Ini terbuka untuk umum namun kita prioritaskan pelaku usaha di Kabupaten Bogor. Dan dalam acara tersebut, juga akan mengukuhkan Bupati Bogor sebagai Brand Ambassador UKM yang akan mempromosikan produk unggulan Bogor dalam berbagai kegiatan ke depannya," kata Afri.(KR-MFS).

Pewarta: M Fikri Setiawan

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2019