Bogor (Antaranews Bogor) - PT Kereta Api Indonesia meresmikan kerja sama dengan PT Indocement Tunggal Prakarsa dalam pengiriman semen Tiga Roda dari Stasiun Nambo, Kabupaten Bogor, Jawa Barat sebagai salah satu upaya dalam mengurangi beban jalan raya.
"Pengangkutan semen dengan kereta api dari Stasiun Nambo ini selain mengurangan kerusakan jalan, juga berkontribusi mengurangi polusi udara," ujar Direktur Utama PT KAI Ignasius Jonan, dalam peresmian kerja sama pengiriman semen Tiga Roda, di Stasiun Nambo, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Rabu.
Ignasius menyebutkan, peresmian pengoperasian pengiriman semen Tiga Roda dengan Kereta Api merupakan yang ke dua kalinya. Pengoperasian pertama telah dimulai sejak 16 mei 2013 lalu dengan satu rangkaian kereta.
Sejak Mei lalu, satu rangkaian kereta api telah mengangkut semen milik PT Indocement sebanyak 800 ton per hari dengan tujuan pengiriman ke Stasiun Kalimas, Surabaya, Jawa Timur.
"Dengan adanya penambahan rangkaian ini daya angkut pengiriman bertambah menjadi 1.600 ton per hari," ujar Ignasius.
Sementara itu, Direktur Utama PT Kereta Api Logistik Rustam Harapap mengatakan sebagai anak perusahaan PT KAI yang mengelola kerja sama dengan PT Indocement, diluncurkannya rangkaian KA Nambo II sebagai bukti komitmen dan konsisten pihaknya dalam rangka peningkatan angkutan barang khususnya angkutan semen Tiga Roda yang berada di wilayah Kabupaten Bogor.
"Di samping angkutan penumpang yang juga semakin berkembang pesat, kedepannya, kerja sama ini akan terus ditingkatkan lagi," ujarnya.
Direktur Bidang Komersial Indocement, Nelson Borch mengatakan, pihaknya akan terus mengembangkan moda angkutan kereta api baik untuk pengangkutan material ke pabrik guna menunjang operasional maupun untuk pengiriman semen ke pelanggan yang berdampak pada pembangunan sektor infrastruktur maupun properti.
"Kami akan terus kembangkan penggunaan kereta api dalam pengiriman semen juga pengiriman logistik lainnya, seperti bahan bakar batu bara yang kebutuhan lain," ujarnya.
Sebelumnya, pada 2012, Indocement Pabrik Palimana, Cirebon mulai menggunakan satu rangkaian kereta api pengangkutan semen dari Stasiun Arjawinangun, Cirebon dengan tujuan Purwokerto, Jawa Tengah.
"Saat ini sudah beroperoperasi tiga rangkaian kereta api untuk melayani pengiriman ke Purworkerto dan Yogyakarta," ujarnya.
Direktur Utama PT KAI, Ignasius Jonan menambahkan, sebagai warga Jakarta dirinya sangat berterimakasih atas kerja sama tersebut karena dengan pengiriman semen menggunakan kereta api akan mengurangi beban jalan raya khususnya di kawasan Kabupaten Bogor.
"Kelebihan pengiriman semen dengan kereta api, efektif dan tepat waktu, daya tampungnya satu gerbong muatan 40 ton. Satu rangkaian terdiri dari 15 hingga 20 gerbong artinya sudah mengurangi beban jalan raya bila semen diangkut dengan truk yang perhari mencapai 40.000 ton," kata Ignasius.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2013
"Pengangkutan semen dengan kereta api dari Stasiun Nambo ini selain mengurangan kerusakan jalan, juga berkontribusi mengurangi polusi udara," ujar Direktur Utama PT KAI Ignasius Jonan, dalam peresmian kerja sama pengiriman semen Tiga Roda, di Stasiun Nambo, Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, Rabu.
Ignasius menyebutkan, peresmian pengoperasian pengiriman semen Tiga Roda dengan Kereta Api merupakan yang ke dua kalinya. Pengoperasian pertama telah dimulai sejak 16 mei 2013 lalu dengan satu rangkaian kereta.
Sejak Mei lalu, satu rangkaian kereta api telah mengangkut semen milik PT Indocement sebanyak 800 ton per hari dengan tujuan pengiriman ke Stasiun Kalimas, Surabaya, Jawa Timur.
"Dengan adanya penambahan rangkaian ini daya angkut pengiriman bertambah menjadi 1.600 ton per hari," ujar Ignasius.
Sementara itu, Direktur Utama PT Kereta Api Logistik Rustam Harapap mengatakan sebagai anak perusahaan PT KAI yang mengelola kerja sama dengan PT Indocement, diluncurkannya rangkaian KA Nambo II sebagai bukti komitmen dan konsisten pihaknya dalam rangka peningkatan angkutan barang khususnya angkutan semen Tiga Roda yang berada di wilayah Kabupaten Bogor.
"Di samping angkutan penumpang yang juga semakin berkembang pesat, kedepannya, kerja sama ini akan terus ditingkatkan lagi," ujarnya.
Direktur Bidang Komersial Indocement, Nelson Borch mengatakan, pihaknya akan terus mengembangkan moda angkutan kereta api baik untuk pengangkutan material ke pabrik guna menunjang operasional maupun untuk pengiriman semen ke pelanggan yang berdampak pada pembangunan sektor infrastruktur maupun properti.
"Kami akan terus kembangkan penggunaan kereta api dalam pengiriman semen juga pengiriman logistik lainnya, seperti bahan bakar batu bara yang kebutuhan lain," ujarnya.
Sebelumnya, pada 2012, Indocement Pabrik Palimana, Cirebon mulai menggunakan satu rangkaian kereta api pengangkutan semen dari Stasiun Arjawinangun, Cirebon dengan tujuan Purwokerto, Jawa Tengah.
"Saat ini sudah beroperoperasi tiga rangkaian kereta api untuk melayani pengiriman ke Purworkerto dan Yogyakarta," ujarnya.
Direktur Utama PT KAI, Ignasius Jonan menambahkan, sebagai warga Jakarta dirinya sangat berterimakasih atas kerja sama tersebut karena dengan pengiriman semen menggunakan kereta api akan mengurangi beban jalan raya khususnya di kawasan Kabupaten Bogor.
"Kelebihan pengiriman semen dengan kereta api, efektif dan tepat waktu, daya tampungnya satu gerbong muatan 40 ton. Satu rangkaian terdiri dari 15 hingga 20 gerbong artinya sudah mengurangi beban jalan raya bila semen diangkut dengan truk yang perhari mencapai 40.000 ton," kata Ignasius.
Editor :
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2013