Bogor (Antaranews Megapolitan) - Sebanyak 80 orang tua siswa keluarga prasejahtera di Desa Cijayanti, Kabupaten Bogor, Jawa Barat menerima paket sembako dari donasi pelanggan PT Sumber Alfaria Triajaya Tbk?(Alfamart) di Bogor, Rabu.

"Paket ini hasil dari penggalangan donasi pelanggan Alfamart yang kita salurkan bagi keluarga prasejahtera," kata Humas Alfamart cabang Bogor, Irvan Ganevan.

Setiap bulannya, lanjutnya Alfamart menyalurkan paket sembako kepada keluarga prasejahtera. Beberapa lokasi yang dipilih seperti TPA Galuga, sembako selama bulan Ramadhan, dan sebagainya.

Ia menambahkan dana yang bersumber dari sisa kembalian pelanggan Alfamart yang dikumpulkan dari setiap cabang, didonasikan kegiatan pemberdayaan masyarakat dan kegiatan sosial lainnya.

"Paket sembako yang kami salurkan ini bersumber dari donasi pelanggan yang terkumpul pada bulan April dan Juni," ujarnya.

Menurutnya, total ada 100 sampai 150 paket sembako yang disalurkan bulan ini untuk wilayah Bogor. Satu paket nominalnya Rp75 ribu berisikan macam-macam kebutuhan pokok seperti, minyak, gula, teh, kopi, mie instan, biskuit dan lainnya.

"Harapannya bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat prasejahtera, kami berterimakasih kepada pelanggan yang telah bersedia mendonasikan sebagai dananya," jelasnya.

Puluhan paket sembako disalurkan kepada orang tua siswa SD Negeri 01 Cijayanti, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Wakil Kepala Sekolah SD Negeri 01 Cijayanti, Kholisoh menyebutkan bantuan itu diterima para orang tua siswa sangat dibutuhkan, mengingat ada 20 persen orang tua siswa hidup sebagai keluar prasejahtera.

"Kebanyakan orang tua siswa di sini bekerja sebagai buruh serabutan," katanya.

Menurutnya pembagian paket sembako gratis ini juga mendidik anak-anak untuk belajar berbagi dan saling membatu dengan orang-orang yang kurang beruntung.

"Apalagi paket sembako ini bersumber dari donasi pelanggan, tentu kami sangat berterimakasih, dan anak-anak yang menerima paket sembako bisa belajar untuk saling berbagi," kata Kholisoh.

Pewarta: Laily Rahmawaty

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018