Pemerintah Kabupaten Manggarai Timur mengharapkan pelaksanaan Tour de Entete yang akan diikuti pembalap sepeda dari 13 negara dapat meningkatkan kunjungan wisatawan ke sejumlah daerah tujuan wisata di daerah itu.
"Tour de Entete merupakan salah satu upaya promosi pariwisata NTT," kata Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Timur Rofinus Hibur Hijau ketika dihubungi dari Labuan Bajo, Senin.
Selain pebalap dari Indonesia sebagai tuan rumah, Tour de Entete diikuti pembalap dari Malaysia, Filipina, Australia, Inggris, Belanda, Iran, Mesir, Slovenia, Afrika Selatan, Algeria, Prancis, dan China.
Kegiatan Tour de Entete 2025 akan dilaksanakan pada 10-21 September 2025 itu akan menempuh rute sepanjang 1.541 kilometer, melintasi tiga pulau besar di Provinsi NTT yakni Pulau Timor, Pulau Sumba mulai dari Sumba Timur hingga Sumba Barat Daya, serta Pulau Flores dari Flores Timur hingga Labuan Bajo.
Rofinus Hibur Hijau menyatakan promosi pariwisata melalui ajang Tour de Entete akan semakin memperkenalkan berbagai destinasi wisata di seluruh Provinsi NTT.
Ia juga menjelaskan untuk mendukung penyelenggaraan Tour de Entete, Pemkab Manggarai Timur telah melakukan koordinasi dan berbagai persiapan dalam mensukseskan penyelenggaraan kegiatan tersebut.
Persiapan yang telah dilakukan, lanjut dia, antara lain persiapan pengamanan jalur lintasan serta promosi kegiatan melalui berbagai platform media sosial dan media lainnya.
"Walaupun tidak menjadi titik etape atau hanya dilewati oleh peserta Tour de Entete, tentunya kami berharap ajang ini berdampak dalam aspek promosi wisata mengingat Kabupaten Manggarai Timur merupakan salah satu daerah tujuan wisata penyanggah destinasi pariwisata super prioritas (DPSP) Labuan Bajo Flores," katanya.
Editor :
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2025