Sukabumi (Antaranews Megapolitan) - Volume kendaraan di H-2 Idul Fitri 1439 Hijriah di jalur mudik utara Sukabumi, Jawa Barat tepatnya di wilayah Cicurug hingga Cibadak mengalami peningkatan dibanding H-3.

"Peningkatan volume kendaraan yang masuk ini mengalami peningkatan. Kami juga terus melakukan pemantauan situasi arus mudik dipintu keluar Tol Bocimi tepatnya di Desa Benda, Kecamatan Cicurug," kata Kepala Bidang Lalulintas Dinas Perhubungan Kabupaten Sukabumi Iwan, Rabu.

Dari pantauan langsung di jalur mudik utara Sukabumi, mayoritas kendaraan yang melintas merupakan pemudik dengan menggunakan motor dan mobil pribadi.

Meskipun cuaca cukup terik, tidak banyak mengurangi kepadatan arus lalu lintas di jalur lintas Bogor-Sukabumi itu. Hingga saat ini terpantau di beberapa titik adanya kemacetan atau terjadinya antrean kendaraan.

Menurutnya, peningkatan arus mudik didominasi oleh pemudik yang mengendarai motor dan mobil pribadi. Umumnya pemudik melanjutkan perjalanan menuju arah sukabumi.

"Sejauh ini penggunaan jalan alternatif baik Cicurug dan Cibadak sudah digunakan. Jalan Alternatif lancar kalau jalur utama disekitar pasar tersendat," tambahnya.

Iwan mengatakan peningkatan volume kendaraan yang masuk ke Sukabumi dari arah Bogor diperkirakan mencapai 15 sampai 20 persen. Puncak arus mudik sudah terjadi sejak Selasa, (12/6) malam dan hingga saat ini volume kendaraan terus bertambah.

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2018