PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) Zona Rokan Batch 6 merekrut 119 orang peserta dalam program magang 2025 untuk mengasah keterampilan peserta magang dan meningkatkan daya saing saat berada di dunia kerja.

"Sebanyak 119 peserta magang itu memulai kerja di lokasi penempatan selama enam bulan ke depan. Selamat kepada para peserta Magang PHR Batch, yang berhasil melalui serangkaian tahap seleksi sejak Desember 2024 hingga Januari 2025," kata SR Manager Organization, Quality & Panning Human Capital PHR Regional 1 Rina Mariama di Duri, Riau, pekan ini.

Menurut Rian, mereka lolos seleksi sejak Desember 2024 hingga Januari 2025 itu sudah terjun ke lapangan sejak 20 Februari 2025 dan program Magang Kerja PHR ini telah berjalan sejak 2022 dan terbuka untuk seluruh putra dan putri Riau.

Program ini memiliki segudang manfaat bagi mereka yang baru lulus dan bersiap mengenal dunia kerja. Tercatat 500 putra dan putri Riau mengikuti program ini.

"Untuk program kali ini, jumlah peserta mencapai total 119 orang. 101 di antaranya penempatan di Riau, sementara 18 peserta penempatan di Jakarta," katanya.

Peserta berasal 100 jurusan seperti teknik, hukum, komunikasi, manajemen, hubungan internasional dan berbagai disiplin ilmu lain.

Baca juga: Pertamina Hulu Rokan setor Rp115 triliun ke kas negara hingga 2024

Pewarta: Frislidia

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2025