Sebanyak 41 unit rumah di Kelurahan Mekarwangi, Kota Bogor, Jawa Barat, selesai diperbaiki lewat program Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dari pemerintah kota (pemkot) setempat dalam waktu sebulan.

Lurah Mekarwangi Muhammad Nur di Kota Bogor, Senin, mengatakan perbaikan 41 unit rumah itu menggunakan anggaran sebesar Rp392,7 juta. Dengan rincian 25 rumah rusak sedang dan 16 rumah rusak parah.

Nur mengatakan perbaikan 41 unit rumah ini sudah selesai dalam waktu satu bulan pada September hingga Oktober 2024. Hasil evaluasi progam RTLH itu pun disampaikan Kelurahan Mekarwangi kepada masyarakat hari ini, termasuk laporan pertanggungjawaban (LPJ)-nya.

Baca juga: Wali Kota Bogor pastikan penerima bantuan RTLH tepat sasaran
Baca juga: Pemkot Bogor salurkan bansos untuk 347 RTLH di Kelurahan Cibadak

“Sudah selesai, Alhamdulillah tidak ada kendala. LPJ juga sudah beres kalau menurut laporan dari tim. Selesai satu bulan persis sesuai petunjuk teknis,” kata Nur.

Ia mengatakan, uang untuk perbaikan RTLH dikirim oleh Pemkot Bogor ke rekening masing-masing penerima. Besaran yang diterima setiap rumah berbeda sesuai dengan tingkat kerusakan.

“Ada yang nilainya di bawah Rp10 juta, ada yang maksimum Rp17 juta,” ujarnya.

Nur mengatakan, pihak kelurahan selalu memantau proses perbaikan dan menyampaikannya kepada masyarakat. Mulai dari progres 25 persen, 50 persen, hingga 100 persen.

Baca juga: Pemkot Bogor bantu rehabilitasi 4.286 rumah tak layak huni pada tahun 2022

Ia pun berharap, masyarakat bisa terbantu dengan program RTLH. Serta mendapat laporan yang transparan dan akuntabel.

“Jadi ketika bantuan itu diterima oleh masyarakat, bisa dipertanggungjawabkan oleh yang bersangkutan. Bisa dipertanggungjawabkan oleh kami juga sebagai aparatur,” ucapnya.*

Pewarta: Shabrina Zakaria

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024