Polresta Bogor Kota, Polda Jawa Barat menggelar simulasi sistem pengamanan (sispam) kota sebagai kesiapan menghadapi penyelenggaraan Pilkada 2024 di Mapolresta Bogor Kota, Rabu.

Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Bismo Teguh Prakoso di Kota Bogor, Rabu, mengatakan simulasi sispam ini digelar bersama TNI, Brimob, dan Satpol PP Kota Bogor.

“Kami melakukan simulasi pengamanan rangkaian pilkada mulai dari pendaftaran, kampanye, penyaluran logistik, masa tenang, masa pungut dan hitung suara, hingga pasca pemungutan suara,” kata Bismo.

Baca juga: Bawaslu Kota Bogor meluncurkan pemetaan kerawanan pada Pilkada 2024
Baca juga: KPU Kota Bogor tambah jumlah TPS pada Pilkada 2024

Ia menjelaskan, kegiatan ini menunjukkan kesiapan jajaran petugas gabungan dalam menghadapi Pilkada serentak 2024. Di mana para petugas menunjukkan beberapa kasus kerawanan yang berpotensi menimbulkan kericuhan selama rangkaian pilkada.

“Harus berkaca pada pengalaman pilpres kemarin ada gugatan. Oleh karena itu penting bagi kita melaksanakan tugas secara profesional. Sehingga memperkecil masalah di kemudian hari,” ucapnya.

Bismo menyebutkan, pada Pilkada 2024, Polresta Bogor Kota menyiapkan 5.000 personel gabungan untuk mengawal seluruh tahapan dan tempat-tempat yang berkaitan dengan pilkada. Mulai tempat pemungutan suara, Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), dan Bawaslu.

Baca juga: KPU Kota Bogor tetapkan DPS pada Pilkada 2024 berjumlah 815.944 orang

“Semoga situasi Kota Bogor aman dan kondusif, menyiapkan cipta kondisi knalpot brong, miras, obat terlarang, narkoba, patroli. Bagi pendukung mari kita laksanakan dengan amanah, persiapkan komunikasi yang baik menjaga Kota Bogor,” ujarnya.

Sementara itu Ketua KPU Kota Bogor Muhammad Habibi, Zaenal Arifin mengatakan, simulasi sispam yang digelar Polresta Bogor Kota ini sangat bermanfaat bagi penyelenggaraan pilkada yang dimulai pada 27 Agustus 2024.

“Dengan adanya simulasi ini kami berharap situasi dan kondisi Kota Bogor bisa senantiasa kondusif sehingga pendukung atau simpatisan mampu menjaga kondusivitas,” kata Habibi.

Pewarta: Shabrina Zakaria

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024