Satuan Lalu Lintas Polresta Bogor Kota, Polda Jawa Barat, menangani kecelakaan lalu lintas yang melibatkan dua mobil di Jalan Pajajaran, Kelurahan Babakan, Kota Bogor yang menyebabkan satu orang meninggal dunia.
Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Ardi Wibowo di Kota Bogor, Rabu, menyebutkan dalam peristiwa ini dua mobil yang terlibat ialah Toyota Fortuner dan Daihatsu Ayla.
Ardi menyebut, pengemudi Daihatsu Ayla meninggal dunia saat dibawa ke Rumah Sakit (RS) PMI Bogor.
Baca juga: Sopir angkot diduga mabuk tabrak tujuh kendaraan di Kota Bogor
Baca juga: Polresta Bogor evakuasi angkot terlibat kecelakaan dengan truk sampah di Jalan Sudirman
“Satu orang meninggal dunia, yakni pengemudi Daihatsu Ayla saat dalam perjalanan ke RS PMI. Pengemudi Fortuner hanya mengalami shock (terkejut) saja,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ardi mengatakan, peristiwa kecelakaan ini terjadi pada Selasa (9/7) malam di persimpangan dekat Kopi Tugoh.
Saat itu, kata Ardi, kendaraan Toyota Fortuner melaju dari arah Tugu Kujang menuju arah Warung Jambu, melalui jalan Pajajaran. Saat melintas simpang tersebut, tiba-tiba dari arah Warung Jambu datang kendaraan Daihatsu Ayla berbelok hendak berputar arah menuju arah Warung Jambu.
Baca juga: Angkot di Kota Bogor tabrak sepeda motor satu orang tewas
“Diduga kendaraan Daihatsu Ayla menerobos lampu pengatur lalu lintas sehingga tertabrak oleh Toyota Fortuner,” ujarnya.
Usai kejadian tersebut, lanjut Ardi, polisi membawa pengemudi Daihatsu Ayla ke RS PMI Bogor. Namun korban meninggal dunia dalam perjalanan ke RS PMI.
“Kedua kendaraan mengalami kerusakan, dengan estimasi kerugian materil sekitar Rp27 juta,” ujarnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2024