Pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat dalam Kongres XXV PWI di Bandung, Jawa Barat, berlanjut ke putaran kedua dengan menyisakan dua kandidat yakni Atal Sembiring Depari dan Hendry Ch Bangun.

Dua kandidat tersebut masuk ke putaran kedua setelah meraih suara tertinggi hasil voting dalam putaran pertama proses pemilihan yang berlangsung di Hotel El Royale Bandung, Selasa malam.

Dalam putaran pertama, Atal memperoleh 40 suara, Hendry mendapatkan 39 suara, dan calon lainnya yakni Zulmansyah Sekedang meraih sembilan suara, dengan semua suara masuk ke masing-masing calon, tanpa ada yang abstain ataupun tidak sah.

Baca juga: Pj Gubernur Jabar: Pers garda terdepan tangkal berita bohong

"Dari hasil pemilihan penghitungan suara dari tiga calon ada dua calon yang mendapatkan suara terbesar yaitu Atal Sembiring Depari dan Hendry Ch Bangun, sesuai dengan yang telah disepakati, nanti akan dilanjutkan pemilihan putaran kedua," kata salah satu pimpinan sidang pemilihan, Luthfil Hakim.

 

Pewarta: Ricky Prayoga

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023