Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy mengatakan pemerintah daerah dan universitas atau sekolah tinggi harus saling melengkapi untuk mempercepat pembangunan dan kesejahteraan daerah khususnya Sukabumi, Jawa Barat.

"Baik Pemkot maupun Pemkab Sukabumi harus memiliki hubungan mesra dengan universitas, agar bisa saling mengisi dalam menciptakan berbagai inovasi untuk kepentingan kesejahteraan masyarakat," katanya saat menghadiri pergantian dan pelantikan Rektor Universitas Muhammadiyah Sukabumi (UMMI) di Sukabumi, Rabu, .

Menurut Muhadjir, Kota dan Kabupaten Sukabumi merupakan salah satu daerah di Indonesia yang mengalami kemajuan pesat. Namun demikian, dirinya tetap meminta agar universitas yang ada di Sukabumi khususnya UMMI menjadi bagian strategis yang berperan untuk memajukan dua daerah ini.

Selaiin itu, UMMI pun harus mengikuti program pemerintah yang menjadi prioritas dan berkolaborasi dengan memberikan masukan-masukan kepada Pemkab dan Pemkot Sukabumi agar program yang dijalankan benar-benar tepat sasaran dan dibutuhkan masyarakat.

Sehingga dengan adanya kolaborasi yang mesra antara UMMI dan pemerintah daerah maka tercipta hubungan simbiosis mutualisme, karena dipastikan kedua belah pihak akan diuntungkan. 

"Universitas memiliki peran penting dalam upaya membantu pemerintah mempercepat peningkatan kesejahteraan dan perekonomian daerah, seperti dalam menyediakan sumber daya manusia yang handal dan berkualitas, kemudian memberikan masukan kepada pemerintah dan menciptakan inovasi," katanya.

Di sisi lain, Muhadjir mengatakan rektor memiliki peran penting untuk membawa kemajuan universitas. Maka dari itu, pihaknya berharap dengan dilantiknya rektor UMMI target jumlah peserta didik di Muhammadiyah Sukabumi serta bisa menciptakan lulusan-lulusan yang berkualitas dan berkompeten.

Kemudian UMMI pun harus memberikan fasilitas kepada putra daerah yang berpotensial, namun kurang beruntung dalam hal perekonomian sehingga tidak bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan dengan memberikan beasiswa. 

Pada kesempatan itu Menko PMK RI Muhadjir Effendy melantik Reni Sukmawani sebagai rektor UMMI masa jabatan 2023-2027 untuk menggantikan Sakti Alamsyah.    

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Budi Setiawanto


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023