Bogor (Antara Megapolitan) - Sekretaris Daerah Kota Bogor Jawa Barat Ade Sarip Hidayat mengajak para pegawai dan masyarakat di daerahnya untuk mensyukuri dan mengisi kemerdekaan RI dengan hal-hal positif dan yang baik-baik.

"Kemerdekaan ini direbut dan diperjuangkan oleh para pendahulu kita dengan susah payah. Karena itu mari sekarang kita isi dengan hal yang baik-baik," katanya kepada Wartawan usai menjadi Inspektur Upacara peringatan HUT ke-71 Kemerdekaan RI tahun 2816 tingkat Sekretariat Daerah Kota Bogor, di halaman Balai Kota Bogor, Rabu pagi.

Upacara yang dihadiri oleh ratusan pejabat dan pegawai di lingkungan Sekretariat Kota Bogor itu diisi dengan pengibaran Bendera Merah putih, pembacaan Teks Pancasila, Teks Pembukaan UUD 1945, Teks Proklamasi, menyanyikan lagu-lagu wajib, dan ditutup dengan pembacaan doa.

Ade Sarip mengatakan, mengisi kemerdekaan RI dengan hal-hal yang baik dan positif itu banyak hal, yaitu kegiatan yang bisa membantu mempercepat pembangunan.

Hal penting lainnya adalah agar masyarakat menjaga keamanan, ketertiban, kerukunan, dan saling menghormati di lingkungannya masing-masing.


Aspirasi

Pada bagian lain, Sekda Kota Bogor itu juga mengatakan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor beserta jajarannya telah, sedang, dan akan terus melaksanakan pembangunan di berbagai bidang di daerahnya.

Namun demikian, katanya lebih lanjut, masih banyak hal yang belum tercapai dan sempurna.

Karena itu ia mengharapkan agar masyarakat Kota Bogor juga agar bisa bersabar, karena pada gilirannya akan terpenuhi, dan jika ada hal-hal yang kurang berkenan agar disampaikan, tentu dengan menyampaikan aspirasinya secara baik-baik.

"Jika ada hal-hal yang kurang baik, belum mendapatkan pelayanan, misalnya seperti masalah kesehatan, pendikikan, perumahan, atau lainnya sampaikan dengan cara yang baik, kita berdialog, agar bisa kita atasi dengan baik pula," katanya.

Terkait dengan perayaan HUT ke-71 RI tahun 2016 di Kota Bogor, Ade Sarip mengatakan diisi dengan berbagai kegiatan dan lomba-lomba, mulai dari tingkat kota hingga kelurahan/desa, bahkan sampai ke tingkat RT/RW.

Khusus upacara bendera, dilakukan secara berjenjang, mulai dari tingkat kecamatan, instansional,, Sekretariat Daerah Kota, dan sampai ke tingkat Kota Bogor di Pusat Pendidikan Zeni Bogor, dengan Inspektur Upacara Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto.

"Jumlah pegawai kita kan banyak, ada sembilan ribuan orang, jadi tidak mungkin bisa datang sekaligus di satu tempat, karena itu dibagi-bagi," demikian Sekda Kota Bogor, Ade Sarip Hidayat.

Pewarta: M Tohamaksun

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2016