Cristiano Ronaldo sukses melewati angka 500 gol di liga dan tonggak pencapaian itu terjadi saat membawa timnya, Al Nassr meraih kemenangan 4-0 atas Al Wehda dalam laga lanjutan Liga Pro Arab Saudi, Kamis waktu setempat.

Pemain internasional Portugal, yang baru saja merayakan ulang tahunnya yang ke-38, Minggu, itu mencetak empat gol hanya dalam 30 menit, demikian dikutip dari Reuters, Jumat.

Dengan tambahan empat gol, Ronaldo kini mengemas 503 gol untuk lima klub berbeda dan dari lima liga papan atas yang berbeda pula.

Baca juga: Ronaldo sumbang gol perdananya untuk Al Nassr
Baca juga: Ronaldo gagal loloskan Al Nassr ke final Piala Super Saudi usai kalah 1-3 lawan Al Ittihad
Baca juga: Ronaldo cetak brace, PSG kalahkan Riyadh Season 5-4

Ronaldo mengantongi 103 gol untuk Manchester United, 311 gol untuk Real Madrid, 81 gol untuk Juventus, tiga gol untuk Sporting Lisbon, dan sekarang memiliki lima gol untuk Al Nassr.

Pemenang Ballon D'Or lima kali itu menandatangani kontrak 2,5 tahun dengan Al Nassr pada Desember, dilaporkan bernilai lebih dari 200 juta euro ($216,54 juta), dan kini ditunjuk sebagai kapten tim.

Saat ini Al Nassr memuncaki klasemen setelah 16 pertandingan dengan mengumpulkan 37 poin dan di peringkat kedua ada Al Shabab.

Pewarta: Bayu Kuncahyo

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2023