Bogor (Antara Megapolitan) - Pemerintah Kota Bogor, Jawa Barat, membahas kerja sama kota kembar (sister city) dengan Pemerintah Kota Chongzuo, Republik Rakyat China.

Pembahasan tersebut disampaikan dalam kunjungan delegasi dari negara Tirai Bambu tersebut di Balai Kota, Kamis.

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menerima langsung kedatangan delegasi Chongzuo, Guangxi, yang dipimpin oleh Kepala Staf Ahli Pemerintah Su Zhi Qiu.

"Kota Bogor sudah dikenal sebagai paru-paru dunia karena terdapat Kebun Raya dan sudah menerapkan green city. Chongzuo sebagai kota yang baru tumbuh dan berkembang dituntut untuk bisa menjadi kota hijau seperti Bogor," kata Su Zhi Qiu.

Ia mengatakan, maksud kedatangan pihaknya ingin belajar dari Kota Bogor yang terkenal dengan keindahanya alamnya. Bogor memiliki keunggulan dalam hal kehutanan, taman, Kebun Raya Bogor dan aneka ragam tumbuhan tropis yang terkenal di dunia.

"Dalam kunjungan ini kami ingin menjalin hubungan persaudaraan dan persahabatan terkait tumbuhan," katanya.

Menurutnya, kerja sama dalam bidang tumbuhan tersebut akan dimulai dari kedatangan pihaknya hingga seterusnya.

"Kami juga mengundang Wali Kota Bogor untuk berkunjung ke Chongzuo," katanya.

Kota Chongzuo, lanjut Su Zhi Qiu, merupakan kota baru di Provinsi Guangxi, diresmikan tahun 2003, memiliki luas wilayah 17.345 kilometer dan jumlah penduduk 2.347.700 jiwa.

Chongzuo berbatasan langsung dengan Vietnam. Posisi tersebut membuat kota yang memiliki produk unggulan di bidang pertanian seperti gula, hasil tambang dan berbagai jenis mineral itu berkembang pesat.

"Chongzuo sudah dipilih untuk menjalin kerja sama dengan berbagai kota di beberapa negara, salah satunya Kota Bogor," katanya.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan, Kota Bogor menghadapi tantangan pelestarian lingkungan dengan pesatnya pertumbuhan pembanguan, sehingga kerja sama di bidang lingkungan menjadi peluang bagi Bogor dalam menjaga kelestarian alamnya.

"Kita sama-sama fokus menjadi kota hijau melalui sister city. Kerja sama ini akan ditindaklanjuti di bagian kerja sama Pemkot Bogor sehingga terjadi kerja sama yang produktif di masa depan," katanya.

Kepala Bagian Kerja Sama Pemerintah Kota Bogor Dinar Dahlia mengatakan, kunjungan Pemerintah Kota Chongzuo berlangsung dua hari yakni tanggal 21 hingga 22 April.

Ia mengatakan kedatangan Pemerintah Kota Chongzuo diawali karena ketertarikan terhadap Kebun Raya Bogor. Selain mengunjungi kebun raya, delegasi dari salah satu kota di negara Tirai Bambu tersebut rencananya akan bertukar informasi dan menjalin kerja sama di bidang perdagangan, pariwisata, pendidikan, dan seni budaya.

Ia mengatakan, rombongan delegasi Kota Chongzuo terdiri dari Ketua Staf Ahli pemerintah kota Su Zhi Qiu, Wakil Sekretaris pemerintah kota Liang Zhing Hoang, Ketua Panitia Pembangunan kota dan daerah Ling Yong Yi, Ketua Staf Ahli Daerah Jiang Zhou Kota Changzhou Huang Baq Quan, dan Wakil Ketua Urusan Luar Negeri Zhao Ming.

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2016