Klub Liga Italia Napoli dikabarkan akan mempercayakan posisi utama penjaga gawang kepada Alex Meret pada musim depan, menurut laporan Football Italia, Senin.

Meret yang kontraknya akan habis pada Juni 2023 dikabarkan telah mencapai kesepakatan kontrak baru dengan Napoli hingga 2027.

Setelah perpanjangan kontrak ini, Napoli berharap Meret dapat meningkatkan kemampuannya dan memperkecil kesalahan yang kerap ia lakukan pada musim lalu.

Sebelumnya, dikabakarkan Napoli krisis penjaga gawang karena akan menjual Meret pada bursa transfer pemain musim panas ini, setelah musim lalu pemain asal Italia itu tidak menjadi pilihan utama dari pelatih Luciano Spalletti.

Pada musim lalu, Meret banyak menghuni bangku cadangan serta kalah bersaing dari Ospina.

Alex Meret tercatat datang ke Napoli dari Udinese dengan status permanen pada musim panas 2019 dengan biaya transfer mencapai 26 juta euro atau sekitar Rp406 miliar. 

Baca juga: Barcelona lolos ke 16 besar usai tekuk Napoli 4-2
Baca juga: Inter Milan vs Napoli berakhir imbang 1-1


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Napoli akan percayakan posisi utama penjaga gawang kepada Alex Meret

Pewarta: Aldi Sultan

Editor : Riza Harahap


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022