Ketua DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Jawa Barat (Jabar) Desy Ratnasari menyatakan dirinya siap mengikuti kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jawa Barat Tahun 2024 jika ditugaskan langsung oleh partai tempatnya bernaung.
 
"(Kalau partai menugaskan maju di Pilkada Jabar 2024) Apa pun tugasnya, saya sebagai kader saya harus siap," kata Desy Ratnasari di Pasar Kosambi Jalan Ahmad Yani Kota Bandung, Rabu.
 
Desy menuturkan hingga saat ini belum ada hal-hal yang dibicarakan terkait dengan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Tahun 2024.
 
Baca juga: Bima Arya: PAN simpati kepada Gubernur Jabar Ridwan Kamil untuk bursa pilpres 2024
Baca juga: Bima Arya ikut perintah Ketum PAN jadi cagub DKI atau Jabar
 
"Dari Pak Ketum yang jelas sampai detik ini kami. Muhammad Rasyid Amrullah Rajasa, yang akan maju di DPR RI Dapil Jabar 1, saya tetap di Dapil Jabar 4, saya tetap memimpin di Jabar tentunya belum ada hal-hal yang dibicarakan terkait dengan Pemilihan Gubernur Jabar," kata dia.
 
Saat ini, kata Desy, DPW PAN Jawa Barat sedang fokus mempersiapkan rapat kerja daerah atau rakerda serentak, di mana salah satu agendanya adalah memunculkan nama-nama bakal calon presiden dan wakil presiden.
 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Desy Ratnasari siap ikut Pilkada Jabar jika ditugaskan partai

Pewarta: Ajat Sudrajat

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022