Satu Kompi Brimob Polda Jawa Barat disiagakan di Jalur Pantai Selatan (Pansela) Kabupaten Sukabumii untuk memberikan pengamanan kepada pemudik yang melewati jalur tersebut guna.mengantisipasi aksi pembegalan.

"Satu kompi Brimob atau sebanyak 99 personel sudah berada di lokasi untuk memantau kondisi keamanan dan memberikan rasa aman bagi para pemudik yang melalui jalur tersebut," kata Kapolres Sukabumi AKBP Dedy Darmawansyah di Sukabumi, Minggu.

Baca juga: Volume kendaraan pemudik di jalan arteri Kota Bekasi meningkat dua kali lipat
Baca juga: Polisi berlakukan "one way" di Jalan Hasibuan Bekasi jika ada kemaceta

Selain anggota Brimob, kata dia, pihaknya mengerahkan personel Polres Sukabumi untuk melakukan patroli sekaligus mengatur arus lalu lintas di wilayah Pansela. Penempatan personel Brimob di Jalur Pansela karena kondisi penerangan jalan di daerah itu masih minim sehingga dikhawatirkan terjadi pembegalan.

Pengamanan ekstra dilakukan, ujarnya, untuk mengantisipasi peristiwa yang tidak diinginkan lain, seperti kecelakaan lalu lintas dan kejahatan. Namun secara umum, dari pantauan arus lalu lintas di pansela lancar dan belum ada informasi kemacetan maupun peristiwa yang tidak diinginkan terjadi.

"Untuk melayani pemudik, pemerintah sudah mengaktifkan Jalur Pansela, namun masih ada kekurangan, yakni belum adanya lampu penerangan jalan raya sehingga kami bersurat kepada Polda Jabar untuk meminta bantuan pengamanan dalam mengantisipasi terjadinya kasus pembegalan kepada pemudik," tambahnya.

Baca juga: Ratusan pemudik mulai berangkat dari Terminal Bekasi menuju sejumlah daerah

Satu kompi Brimob atau sebanyak 99 personel sudah berada di lokasi untuk memantau kondisi keamanan dan memberikan rasa aman bagi para pemudik yang melalui jalur tersebut,

Dedy mengatakan kondisi arus lalu lintas baik di jalur mudik utara maupun jalur wisata Kabupaten Sukabumi hingga saat ini masih terpantau lancar hanya ada arus lalu lintas di beberapa titik tersendat, seperti sekitar Pasar Parungkuda dan Cibadak serta SImpangratu Kecamatan Cibadak yang merupakan jalur penghubung Sukabumi-Pelabuhanratu.

Pewarta: Aditia Aulia Rohman

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022