Pabrik Danone-AQUA di Kabupaten Solok Sumatera Barat mengupayakan pelestarian lingkungan di daerah setempat dengan kegiatan sosial dan lingkungan.

"Kesehatan bumi dan masyarakat memiliki hubungan erat. Oleh karena itu, dalam menjalankan kegiatan operasional pabrik di Solok, kami melakukan kegiatan sosial lingkungan," kata Relations Manager Pabrik AQUA Solok Azra'i di Solok, Jumat.

Menurut Azra'i sosial lingkungan telah dimulai sejak pabrik dibangun pada 2010 secara berkelanjutan, di antaranya sarana air bersih, pertanian, konservasi dan keanekaragaman hayati, serta pengembangan ekonomi masyarakat.

Azra'i menjelaskan, pembangunan sarana air bersih dan fasilitas sanitasi dilakukan untuk masyarakat di jorong Kayu Aro, Lubuk Selasih, Kayu Jao dengan 2.245 orang penerima manfaat. 

Sedangkan konservasi dan keanekaragaman hayati dilaksanakan di daerah resapan air, sekitar pabrik, dan di dalam pabrik.

Sejak 2014 Pabrik Danone-AQUA Solok bersama masyarakat sekitar melindungi daerah aliran sungai (DAS) yang merupakan daerah tangkapan air di hulu dengan melakukan penanaman sebanyak 22.314 pohon, termasuk  pohon buah-buahan seperti alpukat, manggis, durian, jeruk, dan petai. 

Kemudian, budidaya tanaman kopi jenis arabika sebanyak 18.000 batang yang sudah ditanam sejak tahun 2018.

Upaya lain yang dilakukan untuk resapan air ke dalam tanah sejak tahun 2019 hingga sekarang adalah melalui pembuatan 74 sumur resapan, pembuatann761 lubang biopori, dan pembuatan sebanyak 370 rorak.

Program ini akan terus dilakukan dengan tujuan menjaga ketersediaan air di dalam tanah dan untuk mencegah banjir dan erosi.

Program lainnya adalah pemberdayaan masyarakat meliputi pengembangan kelompok-kelompok usaha makanan ringan dan minuman di jorong Kayu Jao dan Lubuk Selasih.

Dengan produksi yang ramah lingkungan dan berbagai kegiatan sosial lingkungan yang dijalankan secara berkesinambungan membuat Pabrik AQUA Solok menerima Penghargaan Indonesia Sustainable Development Award (ISDA) dari Corporate Forum for CSR Development (CFCD) Indonesia sejak 2015 sampai dengan sekarang (2021) dengan kategori GOLD atas kontribusi dalam pencapaian MDGs dan SDGs.

Baca juga: Pemkab Bogor Mendorong Perusahaan Membangun Taman Kehati
Baca juga: Program Taman Kehati Citarum Harum oleh Pupuk Kujang dapat sorotan di ajang AREA 2021
 

Pewarta: Laila Syafarud

Editor : Riza Harahap


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2022