Untuk mendukung pelaksanaan progran nasional GEMARIKAN (Gerakan masyarakatkan Makan Ikan), Dinas Pertanian Kota Bogor menggelar rapat pembentukan Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) di Ruang Rapat III Balaikota Bogor, Senin (30/11).
Kegiatan yang diikuti perwakilan dari berbagai lembaga masyarakat, TP PKK Kota, PHRI dan unsur masyarakat lainnya dibuka Asisten Kesejahteraan Rakyat dan Pembangunan Setdakot Bogor Toto M Ulum.
Menurut Kepala Seksi Pemasaran dan Kelembagaan Usaha Dinas Pertanian Kota Bogor, Sumtiah, pembentukan Forikan sangat dibutuhkan karena lembaga ini akan berperan sebagai inspirator, kreator, motivator dan aktifator terhadap gerakan kampanye gemar makan ikan.
Ditambahkan Sumtiah, Fungsi Forikan adalah untuk mendukung kebijakan Kementerian Kelautan dan Perikanan terkait penguatan pasokan, penguatan permintaan dan harmonisasi pasokan dan permintaan. “Forikan akan memberikan masukan perihal kondisi, permasalahan, upaya, strategi dan implementasi peningkatan konsumsi ikan nasional,” jelasnya.
Sampai saat ini Forikan sudah terbentuk di tingkat provinsi sebanyak 26, tingkat kota/kabupaten 171 dan kecamatan 113. “Kota Bogor baru akan kita bentuk hari dan draf hasil rapat akan kita sampaikan kebagian hukum untuk selanjutnya di SK kan oleh Walikota,” pungkasnya. (Tria/Lani)
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2015
Kegiatan yang diikuti perwakilan dari berbagai lembaga masyarakat, TP PKK Kota, PHRI dan unsur masyarakat lainnya dibuka Asisten Kesejahteraan Rakyat dan Pembangunan Setdakot Bogor Toto M Ulum.
Menurut Kepala Seksi Pemasaran dan Kelembagaan Usaha Dinas Pertanian Kota Bogor, Sumtiah, pembentukan Forikan sangat dibutuhkan karena lembaga ini akan berperan sebagai inspirator, kreator, motivator dan aktifator terhadap gerakan kampanye gemar makan ikan.
Ditambahkan Sumtiah, Fungsi Forikan adalah untuk mendukung kebijakan Kementerian Kelautan dan Perikanan terkait penguatan pasokan, penguatan permintaan dan harmonisasi pasokan dan permintaan. “Forikan akan memberikan masukan perihal kondisi, permasalahan, upaya, strategi dan implementasi peningkatan konsumsi ikan nasional,” jelasnya.
Sampai saat ini Forikan sudah terbentuk di tingkat provinsi sebanyak 26, tingkat kota/kabupaten 171 dan kecamatan 113. “Kota Bogor baru akan kita bentuk hari dan draf hasil rapat akan kita sampaikan kebagian hukum untuk selanjutnya di SK kan oleh Walikota,” pungkasnya. (Tria/Lani)
COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2015