Bekasi, (Antara Megapolitan) - Puluhan petugas pemadam kebakaran memadamkan kobaran api yang membakar area Pasar Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, selama lebih dari tiga jam, Kamis dini hari.

"Api pertama kali berkobar pada pukul 01.00 WIB dan baru padam subuh tadi," kata Kapala Bidang Pencegahan Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bekasi Asep Buchori di Cikarang.

Menurut dia, pasar yang terletak di Jalan By Pass Cikarang Utara itu mengalami kebakaran yang cukup hebat karena api menjalar ke puluhan lapak dan ruko milik pedagang.

"Belum dikalkulasi berapa jumlah pastinya bangunan yang terbakar. Namun, kebakarannya cukup besar," katanya.

Menurut Asep, upaya pemadaman api di lokasi tersebut juga dibantu beberapa personel dari kawasan industri, damkar milik Pemkot Bekasi serta damkar milik Pemkab Karawang.

Karena bara api masih tampak menyala dari sejumlah tumpukan serta sudut puing yang terbakar, kata dia, penyemprotan air terus dilakukan.

Pihaknya juga belum dapat memastikan penyabab dari kobaran api tersebut mengingat pemadaman masih berlangsung.

"Penyebabnya masih diselidiki. Petugas masih kesulitan melakukan pendataan karena banyak kios yang ditinggal pemiliknya dalam keadaan kosong dan terkunci," katanya.

Meski pemadaman masih terus berjalan, sejumlah warga dan pemilik lapak serta bangunan yang terbakar mulai membereskan dan mengumpulkan benda yang masih bisa terselamatkan.

"Saya kumpulkan puing besinya karena masih bisa dipakai lagi kalau mau buka lapak," kata Nurdin Manurung (44), pedagang baju.

Pewarta: Andi Firdaus

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2015