Satgas Penanganan COVID-19 Kabupaten Karawang, Jabar, menyatakan keterisian pasien COVID-19 di rumah sakit meningkat hingga 83,04 persen menyusul bertambahnya kasus positif COVID-19 di Karawang.

"Sekarang kasus positif COVID-19 cukup tinggi. Tingkat keterisian tempat tidur di rumah sakit untuk pasien COVID-19 mencapai 83,04 persen," kata Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 setempat Fitra Hergyana, di Karawang, Minggu.

Ia mengatakan, Pemerintah Kabupaten Karawang sebenarnya telah menyiapkan 1.097 tempat tidur untuk pasien COVID-19 di rumah sakit dan hingga kini sudah ada 911 tempat tidur yang telah terisi oleh pasien COVID-19.

Baca juga: Kasus positif COVID-19 di Karawang meningkat akibat adanya klaster industri

Saat ini Pemkab Karawang juga berencana kembali menggunakan hotel untuk isolasi mandiri. Karena cukup banyak warga Karawang yang menjalani isolasi mandiri di rumahnya masing-masing.

Sebelumnya Pemkab Karawang menyewa sejumlah hotel untuk menjadi tempat isolasi. Namun itu tidak diperpanjang karena terjadi penurunan kasus.

Kini kasus positif COVID-19 kembali melonjak, sehingga Pemkab berencana kembali menggunakan hotel untuk isolasi dengan kapasitas 200 orang.

"Sekarang ini kasus positif COVID-19 terus bertambah. Kami mengimbau agar masyarakat benar-benar patuh untuk tidak berkerumun dan mematuhi protokol kesehatan," katanya.

Baca juga: Warga Karawang dirawat dan isolasi mandiri bertambah puluhan orang

Sementara itu, sesuai dengan data Dinas Kesehatan Karawang pada Minggu siang, jumlah kumulatif kasus konfirmasi positif COVID-19 mencapai 20.959 kasus.

Rinciannya, terjadi penambahan 67 orang yang dirawat sehingga jumlahnya menjadi 709 orang.

Kemudian yang isolasi mandiri sebanyak 478 orang atau bertambah 29 dibandingkan sehari sebelumnya.

Baca juga: Waduh, 40 persen karyawan salah satu perusahaan di KIM Karawang terpapar COVID-19

Lalu yang meninggal dunia akibat COVID-19 di Karawang pada hari ini bertambah dua sehingga jumlahnya menjadi 669 orang.

Sementara yang dinyatakan sembuh mencapai 19.103 orang atau bertambah 37 orang dibandingkan sehari sebelumnya.

Pewarta: M.Ali Khumaini

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2021