Bogor, (Antara Megapolitan) - Dinas Pendapatan Daerah Kota Bogor, Jawa Barat mensosialisasikan berbagai jenis pajak daerah yang dikelola oleh Pemerintah kepada para pelajar SLTA melalui program "Dispenda Goes To School".

"Sosialisasi terkait pajak ini kita selipkan dalam kegiatan masa orientasi peserta didik baru tahun ajaran 2015-2016. SMAN 6 Kota Bogor menjadi sasaran pertama kegiatan `Goes To School Dispenda`," kata Kepala Bidang Pengendalian Dispenda, Hera Herianingsih, di Bogor, Jumat.

Menurut Hera, hari pertama penyelenggaraan "Dispenda Goes To School" di SMAN Negeri 6 yang dilaksanakan Kamis kemarin, pihak menyampaikan informasi tentang berbagai jenis pajak daerah yang dikelola oleh Dispenda.

"Tujuannya untuk memberikan pengetahuan sedari dini kepada masyarakat khususnya pada pelajar tentang perpajakan daerah," katanya.

Dikatakannya, materi-materi sosialisasi yang diberikan diantaranya tentang pajak daerah yang dikelola dan pemanfaatannya yang dapat dirasakan langsung oleh masyarakat Kota Bogor.

Menurut dia, program sosialisasi "Dispenda Goes To School" selain untuk memberikan informasi tentang perpajakan, juga mengetahui kesadaran masyarakat tentang wajib pajak. Sehingga diharapkan tubuh kesadaran sedari dini terkait kewajiban membayar pajak tepat waktu.

"Selain itu, program ini sengaja dilakukan mengikuti masa orientasi peserta didik baru, diharapkan dua kegiatan ini berjalan lebih baik," katanya.

Selain di SMAN 6, sosialisasi juga di laksanakan di SMK Negeri 1 yang dikemas dengan santai dan lugas, serta diselipi dengan kegiatan permainan dan pemberian souvenir.

"Kami mendapat respon positif dan antusiasme yang besar dari para siswa dan pengajar di masing-masing sekolah. Rencananya program serupa akan dilaksanakan di berbegai sekolah lainnya," kata dia.

Ketua Masa Orientasi Peserta Didik Baru SMAN 6 Kota Bogor, Restiawati merespon positif kegiatan "roadshow" yang dilaksanakan Dispenda untuk pertama kalinya.

"Ini yang pertama kali Dispenda `roadshow` ke SMAN 6, kami berharap peserta didik yang mengikuti kegiatan sosialisasi mendapatkan tambahan informasi mengenai perpajakan daerah," katanya.

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2015