Cibinong,(Antaranews Bogor) - Drumer muda Dylan Elise asal Selandia Baru yang menjadi "trending topic" di media sosial Youtube tampil menghimbur pengunjung taman bermain Jungleland Theme Park Sentul, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat.

Dylan hadir dalam acara JBL Vertec Demo yang menampilkan permainan drum spektakuler selama sekitar 30 menit dalam kunjungan yang merupakan bagian dari tur lima kota di Indonesia yakni Bandung, Semarang, Surabaya, Bogor dan Jakarta.

"Selain Dylan Elise, JBL Vertec Demo juga menampilkan Vincent `Vinnie` Perreux yang merupakan master dalam urusan `sound engineering` untuk memberikan trainning kepada `sound egineer` Indonesia," kata Marketing Komunikasi Jungleland Minia Artpita Barus.

Minia mengatakan, sebanyak 50 "sound engineer" dari berbagai perusahaan ikut serta dalam trainning yang diberikan Vincent "Vinnie" Perreux. Perusahaan tersebut terdiri dari rental sound dan lainnya dari wilayah Jabodetabek.

"Training ini berlangsung selama tiga jam dari pukul 13.00 sampai 16.00 WIB," kata Minia.

Minia menjelaskan, dalam training tersebut, Vinnie membagikan pengetahuan mengenai seluk beluk industri "sound system" khususnya mengenai "sound engineering", aplikasi "sound system" terkini dan lainnya.

Saat ini, lanjut Minia, Vinnie memiliki kesibukan sebagai "market manager tour sound" yang menangani grup band serta musisi-musisi terkenal dunia seperti Metallica, Linkin Park dan lainnya.

"Kehadiran Vinnie di Indonesia ini merupakan bagian dari tur JBL Vertec Demo ke 11 negara dunia," katanya.

Minia menambahkan, acara ini merupakan program yang sangat langka, dikarenakan baru pertama kali diadakan di JungleLand dengan penampilan dua tamu tersebut.

Menurut Minia, alasan diadakannya acara tersebut dikarenakan JungleLand memiliki panggung acara yang cukup besar serta memiliki lokasi yang sangat strategis. Apalagi JungleLand Sentul juga telah mengadakan berbagai acara bertaraf internasional lainnya beberapa waktu lalu seperti "World Youth Jazz Festival" (WYJF) dan penampilan dua boy band asal Korea yaitu Lunafly dan LC9.

"Para penonton sangat terhibur oleh penampilan yang luar biasa dari Dylan Elise, yang menyuguhkan penampilan menggebuk drum sangat memukau dengan beberapa atraksi di atas panggung. Dengan suksesnya program acara ini kedepannya Jungleland terus berupaya membuat program-program yang menarik. Hal tersebut akan menjadikan kawasan Sentul sebagai pusat hiburan dan liburan untuk masyarakat Indonesia," kata Minia.

Pewarta: Laily Rahmawati

Editor : Naryo


COPYRIGHT © ANTARA News Megapolitan 2014